Press ESC to close

Cara Login ke eFootball 2023 dengan Google Play dan Konami ID

Sudah install game eFootball 2023? Jika anda memiliki akun lama, anda bisa langsung login eFootball 2023 agar bisa bermain menggunakan akun lama.

Game yang seru untuk dimainkan di HP Android ada banyak sekali. Salah satu nya seperti eFootball 2023, sebuah game sepak bola yang dikembangkan oleh Konami.

Game yang hadir dalam versi mobile ini menyuguhkan permainan sepak bola dimana anda bisa berhadapan dengan AI dan pemain lain yang berasal dari seluruh Dunia.

Agar bisa memiliki tim yang kuat, anda harus merekrut banyak pemain bintang dan mengupgrade nya secara maksimal.

Jangan lupa juga untuk mendatangkan pelatih berkualitas yang bisa memaksimalkan potensi pemain yang tergabung dengan tim anda.

Supaya meneruskan tim yang anda bangun sebelumnya, disarankan untuk menautkan akun Google Play atau akun Konami.

Jika anda menautkan akun, anda bisa meneruskan progres tim yang sebelumnya sudah terbangun di Smartphone lain. Anda juga tidak perlu khawatir lagi kehilangan data tim.

Pada intinya, fitur yang satu ini sangat diperlukan ketika kita berganti HP atau meng-install ulang game eFootball 2023 dan ingin kembali memainkan akun lama.

Cara Login ke eFootball 2023

Seperti yang diketahui, eFootball 2023 bisa ditautkan dengan akun Google Play dan juga akun Konami.

Cara untuk login dengan kedua akun tersebut sebenarnya mirip, namun ada juga beberapa perbedaannya.

1. Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Google Play

Pertama-tama saya akan menjelaskan bagaimana cara untuk login ke eFootball 2023 melalui akun Google Play. Bacalah dengan seksama, supaya kamu bisa melakukannya.

  1. Buka dahulu game eFootball 2023 di Smartphone.
  2. Setelah terbuka, anda bisa mengetuk icon “Tiga baris” yang ditandai.

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Google Play
  3. Kemudian ketuk pada “Transfer Data” atau “Data Transfer”.

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Google Play
  4. Pilihlah “Data Transfer ditautkan ke akun Google Play” atau “Transfer data linked to Google Play account”.

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Google Play
  5. Pilih salah satu akun Google yang sebelumnya sudah dihubungkan dengan eFootball 2023.
  6. Selesai.

2. Cara Login ke eFootball 2023 dengan Konami ID

Selain akun Google Play, data game eFootball 2023 juga bisa dihubungkan dengan akun Konami. Untuk melakukan login dengan akun Konami, anda harus melakukan beberapa cara yang akan dijelaskan dibawah ini:

  1. Bukalah game eFootball 2023 terlebih dahulu.
  2. Lalu ketuk icon “Tiga baris” yang berada di pojok kanan bawah.

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Konami
  3. Lanjutkan dengan mengetuk “Transfer Data” atau “Data Transfer”.

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Konami
  4. Lalu pilih “Data transfer ditautkan ke akun Konami ID” atau “Transfer data linked to Konami ID account”

    Cara Login ke eFootball 2023 dengan Akun Konami
  5. Anda akan dialihkan ke browser, silahkan pilih “User who registered their email address with Konami App”.
  6. Ketikkan email dan password dengan benar, kemudian klik “Login”.
  7. Silahkan cek email untuk mengetahui kode verifikasi 2 langkah.
  8. Masukan kode verifikasi 2 langkah dengan benar.
  9. Kamu akan dialihkan kembali ke game eFootball dengan kondisi sudah login.
  10. Selesai.

Akhir Kata

Sudah selesai bahasan tentang bagaimana cara untuk login ke akun Konami di game eFootball 2023. Semoga sajian kali ini bisa bermanfaat, terimakasih sudah membaca.

Dimas Adya Razan

🌐 Content Writer | Enthusiast Teknologi | Penjelajah Dunia Digital 🌟"Berbagi cerita dan informasi seputar teknologi yang menginspirasi. Temukan inovasi terbaru bersama saya!"

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom wajib diisi yang diberi tanda *