Press ESC to close

Cara Membangun Bengkel dan Garasi Mobil di Citampi Stories

Kaum milenial pasti sepakat bahwa bermain game adalah salah satu kegiatan yang sangatlah seru untuk dilakukan ketika anda merasa bosan dan membutuhkan hiburan.

Saat ini sudah ada banyak sekali game yang bisa dimainkan dengan Smartphone Android. Kalau anda suka game bergenre simulasi kehidupan, Citampi Stories bisa dijadikan pilihan.

Game simulasi kehidupan yang satu ini menghadirkan sebuah permainan dimana anda akan menjalani kehidupan baru di kampung Citampi.

Anda bisa melakukan banyak sekali kegiatan seperti yang biasanya anda lakukan di dunia nyata. Selain itu, anda juga bisa memiliki berbagai benda termasuk alat transportasi seperti mobil, motor dan sepeda.

Dengan memiliki kendaraan, anda bisa pergi ke tempat tertentu dengan cepat dan mudah. Seperti yang diketahui, Salah satu kendaraan  favorit para Players Citampi Stories adalah Mobil.

Kalau anda ingin memiliki mobil, anda harus membangun garasi  dan juga bengkel mobil dalam game yang dikembangkan oleh Ikan Asin Production.

Setelah itu, barulah anda bisa membeli kendaraan roda empat yang cocok untuk digunakan berkendara ke luar kota ini.

Cara Membangun Bengkel dan Garasi Mobil di Citampi Stories

Membangun bengkel dan garasi mobil di game Citampi Stories memerlukan item khusus dan juga surat izin, silahkan ikuti petunjuk dibawah ini:

1. Cara Membangun Bengkel Mobil di Citampi Stories

Membahas mengenai bengkel mobil, pasti anda semua mengetahui fungsi dari bangunan yang menjadi tempat dimana anda bisa memperbaiki mobil dan melakukan perawatan mobil ini.

Di game Citampi Stories, bengkel juga menjual beberapa tipe mobil yang bisa anda miliki dengan membayar sejumlah uang.

Oleh karena itu, sangatlah wajib untuk membangun bengkel mobil kalau anda ingin membeli dan memiliki mobil baru.

Membangun bengkel mobil agak lebih susah dibandingkan dengan membuat garasi mobil di game Citampi Stories.

  1. Pertama anda harus menuju ke Balai desa yang terletak di area 6.
  2. Setelah masuk ke balai desa, silahkan lihat pengumuman disana anda akan melihat tampilan seperti ini :

    1 Cara Membangun Bengkel Mobil di Citampi Stories
  3. Kalau anda sudah memiliki item yang diperlukan, tap Bangun.

    2 Cara Membangun Bengkel Mobil di Citampi Stories
  4. Lalu akan muncul pesan seperti ini, tap Ya.

    3 Cara Membangun Bengkel Mobil di Citampi Stories
  5. Bengkel Mobil baru akan dibangun di area 6, silahkan menunggu beberapa saat.
  6. Bengkel Mobil sudah berhasil dibuat.

    4 Cara Membangun Bengkel Mobil di Citampi Stories
  7. Selesai

2. Cara Membuat Garasi Mobil di Citampi Stories

Setelah membuat bengkel dan membeli mobil baru,anda juga harus membuat garasi mobil di rumah.

Membuat garasi mobil di Citampi Stories sangatlah mudah untuk dilakukan, silahkan ikuti tutorial berikut ini:

  1. Pertama silahkan menuju ke garasi rumah.
  2. Sesampainya disana langsung saja bangun garasi mobil.
  3. Untuk membangun garasi mobi, anda memerlukan 5 Sak Semen, 3 Plat Baja dan 2 Kaleng Cat, silahkan tap Ya.1 Cara Membuat Garasi Mobil di Citampi Stories
  4. Tunggu beberapa saat, garasi sedang dibangun.
  5. Sekarang garasi mobil sudah dibuat, anda bisa menggunakannya untuk menyimpan mobil.2 Cara Membuat Garasi Mobil di Citampi Stories
  6. Selesai

Akhir Kata

Demikian tips untuk memilki bengkel dan garasi mobil di game Citampi Stories. Terimakasih sudah membaca artikel kami, semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa di tutorial game Citampi Stories lainnya.

Dimas Adya Razan

🌐 Content Writer | Enthusiast Teknologi | Penjelajah Dunia Digital 🌟 "Berbagi cerita dan informasi seputar teknologi yang menginspirasi. Temukan inovasi terbaru bersama saya!"

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom wajib diisi yang diberi tanda *