web site hit counter
Gadget

Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo Reno 10x Zoom

Belakang ini Oppo Reno 10x zoom termasuk dalam smartphone yang berhasil membuat para netizen kepo dengan spesifikasi dan harganya. Kabar baiknya, kami akan membahasnya pada artikel kali ini.

Diantara smartphone besutan Oppo yang dibekali dengan kamera terbaik. Ada Oppo Reno 10x Zoom, yang dilepas dengan harga 8 jutaan. Mengingat harganya yang mahal tentu saja ada banyak fitur canggih yang disematkan.

Sesuai namanya, smartphone premium ini menonjolkan kameranya. Ada kamera beresolusi tinggi dengan kualitas kelas atas yang diklaim bisa melakukan zoom 10x tanpa mengurangi kualitas jepretannya.

Selain membawa kamera dengan kualitas mantap, Oppo Reno 10x Zoom juga membawa fitur-fitur yang menjadikan smartphone ini makin menarik untuk dimiliki.

Contohnya pada bagian layarnya yang berukuran lebar dan tampil nyaris tanpa Bezel. Tentu saja hadirnya layar lebar beresolusi HD plus ini menjadikan Oppo Reno 10x Zoom semakin mantap dan layak dilabeli sebagai yang terbaik saat ini.

Ada juga dapur pacu kelas atas yang bisa membantu kamu menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan / multitasking sekaligus gaming beberapa game-game yang kini sedang booming seperti PUBG dan mobile legends.

Selain itu ponsel yang sangat direkomendasikan untuk fotografi ini juga punya baterai berkapasitas jumbo yang siap menyuplai daya sekaligus menjauhkan kamu dari charger karena ketahanannya.

Spesifikasi Lengkap Oppo Reno 10x Zoom beserta Harganya

Tentu saja masih ada Spesifikasi lainnya yang akan kami bahas lebih rinci pada artikel kali ini. Lebih lengkapnya lagi silahkan disimak Spesifikasi dan harga terbaru Oppo Reno 10x Zoom.

1. Body dan Layar

Smartphone yang akan dirilis pada Juni 2019 ini hadir dengan body elegan yang berdimensi 162 x 77.2 x 9.3 mm. Body dengan ketebalan 9,3 mm ini membawa pilihan warna Ocean Green dan Jet Black yang semakin membuat smartphone ini terlihat elegan dan eksklusif untuk dimiliki.

Oppo Reno 10x zoom tampil keren dengan hadirnya layar berukuran 6,6 inchi dibagian depannya. Layar ini tampil dengan desain full view display yang nyaris tanpa Bezel disekelilingnya dengan rasio mencapai 86,8 % dengan bodynya.

Layar Full view display pada Oppo Reno 10x zoom ini memiliki resolusi 1080 x 2340 pixels. Mantapnya lagi LCD yang digunakan berjenis AMOLED yang diklaim bisa menampilkan gambar dan video dengan efek warna yang real / nyata.

Tak hanya itu, layar dengan rasio 19.5:9 ini juga dibekali dengan teknologi DCI-P3. Seperti yang diketahui teknologi ini memiliki rentang warna yang jauh lebih lebar, yaitu sekitar 45 persen dari warna kromatik keseluruhan.

Layar mantap ini makin sempurna dengan adanya pelindung layar corning Gorilla Glass 6. Jadi kamu tidak perlu lagi memasang tempered Glass supaya layar smartphone ini tahan dari goresan.

2. Dapur Pacu

Oppo Reno 10x Zoom juga menawarkan dapur pacu kelas atas yang cepat sekali. Di dalam bodynya ada chipset Qualcomm SDM855 Snapdragon 855 yang bertugas sebagai otak dari smartphone mantap ini.

Chipset cepat tersebut makin mantap dengan hadirnya CPU Octa-core yang terdiri dari 1×2.84 GHz Kryo 483, 3×2.42 GHz Kryo 485 dan 4×1.8 GHz Kryo 485. Tersedia juga Adreno 640 yang bertugas sebagai pengelola grafis nya.

Oppo Reno 10x Zoom menggunakan sistem operasi Android Pie. Sistem operasi Android versi terbaru ini dipadukan dengan UI kenamaan besutan Oppo yaitu ColorOS 6.

Oppo Reno 10x Zoom memiliki 2 varina yang bisa dipilih. Ada yang dibekali dengan ROM 256 GB + RAM 6GB, ROM 256 GB + RAM 8 GB hingga dengan ROM 128 GB + RAM 6 GB. Semua varian tersebut bisa diupgrade hingga 256 GB dengan cara menyisipkan kartu memori ke shared SIM slot.

Baca Juga: Ngaku Pecinta Game? Ini Dia Asus ROG, Smartphone Untuk Para Gamers5 Kelebihan dari USB Type-C, Apa Saja Itu ?

1 2Laman berikutnya

Razqa Lathif

Founder dari SurgaTekno.com Menyukai dunia teknologi : coding dan fixing hardware dan software.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.