web site hit counter
Gadget

Spesifikasi dan Harga Realme C1, HP 1 Jutaan yang Cocok untuk Gaming

Sedang mencari-cari HP Realme dengan kamera terbaik? Artikel ini akan mengulas salah satu smartphone Realme dengan kamera berkualitas tinggi yang akan sangat memuaskan untuk berfoto dan merekam video.

HP ini adalah Realme C1, seri ini membawa kamera berkualitas tinggi baik didepan dan juga dibagian belakangnya. Tentu saja, ada juga fitur-fitur pendukung yang bisa memaksimalkan kamera pada smartphone yang satu ini.

Realme C1 hadir dalam 3 varian, varian pertama dirilis pada September 2018 lalu. Pada awal Januari 2019, Realme C1 kembali dirilis dengan 2 pilihan kapasitas penyimpanan dan juga RAM nya.

Selain itu, tidak ada lagi perbedaan ada Realme C1 keluaran 2018 dan 2019. Tipe ini sama-sama dibekali dengan layar berukuran lebar yang pastinya akan membuat penggunanya nyaman ketika menggunakannya. Selain itu, Realme C1 ini merupakan versi awal sebelum keluarnya Realme C2.

Hal yang sama juga terlihat dibagian jeroannya, ada sederet teknologi canggih yang disematkan pada bagian ini, tentunya Realme mengedepankan sisi kecepatan dan keiritan konsumsi daya seperti yang dibawa oleh smartphone Realme lainnya dalam daftar hp realme terbaru hingga saat ini.

Tak hanya itu ada juga baterai tangguh yang semakin menyempurnakan performanya. Bahkan Realme C1 sanggup digunakan gaming hingga 10 jam, termasuk sangat tangguh dan paling kuat dikelasnya.

Spesifikasi dan Harga Realme C1

Bukan itu saja spesifikasi yang dibawa oleh smartphone yang bisa didapatkan mulai dari 1,499 jutaan ini. Masih ada lagi, bahkan bisa dibilang banyak sekali fitur canggih yang tersemat pada Realme C1 ini.

spesifikasi realme c1
spesifikasi realme c1

Dibawah ini surga tekno akan menyajikan review tentang spesifikasi Realme C1 lengkap dengan kelebihan dan kekurangan yang dibawa oleh smartphone ini. Lebih lengkapnya lagi silahkan disimak kelanjutannya seperti berikut ini.

1. Body

Realme C1 dikemas rapi menggunakan body yang terbuat dari plastik. Meskipun terbuat dari plastik, seri ini tampil keren dengan pilihan warna Hitam Mirror dan Biru Navy yang membuat smartphone ini tak kalah keren dibandingkan dengan smartphone premium.

Body Realme C1 memiliki refleksi tampilan seperti permukaan air, panel terluar dari body-nya terbuat dari 12 lapisan material komposit nano. Alhasil body smartphone ini tampil kinclong layaknya cermin yang desain memantulkan cahaya.

Body kinclong ini memiliki dimensi 156.2 x 75.6 x 8.2 mm dengan bobot sekitar 168 gram. Menengok ukuran dan juga bobotnya, kami berpendapat bahwa smartphone ini bisa dipegang dengan nyaman karena ukurannya pas dan bobotnya tidak terlalu berat.

2. Layar

Realme C1 semakin keren dengan adanya layar poni dibagian depannya. Tipe ini menggunakan LCD bertipe IPS yang berukuran 6,2 inchi, layar ini termasuk sangat lebar untuk smartphone yang dilepas dengan harga satu jutaan.

layar realme c1
layar realme c1

Layar yang ada pada Realme C1 tampil yang nyaris tanpa bezel, tentu saja layar ini 17% lebih lebar. Layar berukuran lebar ini didesain untuk memberi kenyamanan saat digunakan gaming dan keperluan multitasking lainnya.

Mengusung layar IPS yang lebar bukan berarti resolusinya pas-pasan. Layar ini hadir dengan resolusi 720 x 1520 pixels yang sudah termasuk HD. Bagian layar dengan rasio 19:9 ini memiliki kerapatan piksel mencapai ~271 PPI.

Lihat Juga: Inilah Cara Cek Kode IMEI Semua Tipe HP Realme

3. Kamera

Realme C1 juga termasuk ke dalam salah satu smartphone Realme yang membawa kamera terbaik dibagian depan dan juga belakangnya. Tentu saja bagian ini bisa jadi alasan kenapa smartphone ini layak untuk dijadikan pilihan.

Seri ini memiliki dual kamera pada kamera utamanya. Lensa ini 13 MP yang memiliki bukaan f/2.2 dan juga 2 MP yang dibekali dengan bukaan f/2.4. Kamera belakang ini didukung oleh fitur LED flash, HDR, panorama dan juga teknologi Al.

Hadirnya teknologi AI yang berguna untuk mendukung dual kamera pada smartphone ini bisa menghasilkan gambar bokeh dengan efek blur yang natural seperti kamera profesional.

Tak lupa juga Realme menyediakan kamera selfie dengan lensa 5 MP yang terletak pada bagian poninya. Baik kamera depan dan belakang pada ponsel ini sanggup merekam video 1080p@30fps.

4. Dapur pacu

Berbeda dengan smartphone Realme lainnya yang dibekali dengan chipset mediatek. Tipe Realme C1 tampil beda dengan hadirnya chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm).

Hadirnya chipset Snapdragon ini semakin lengkap dengan dukungan CPU octa-core dan GPU Adreno 509 yang dapat mempercepat rendering grafis hingga 25% dan dapat menghemat daya hingga 30% untuk penggunaan multi-tasking.

Mantapnya lagi ada 3 pilihan ROM dan RAM yang terdiri dari ROM 32 GB + RAM 2, ROM 32 GB + RAM 3 GB dan ROM 16 GB + RAM 2 GB. Baik Realme C1 keluaran 2018 dan 2019 sama-sama dilengkapi dengan slot kartu memori yang bisa disisipi micro-SD hingga 256 GB.

Realme C1 dibekali dengan ColorOS 5.1 yang dikolaborasikan dengan android Oreo. Hadirnya OS ini bisa mengenali pemakaian yang digunakan untuk menghasilkan rekomendasi performa yang tepat sesuai dengan keseharian pengguna.

Baca Juga: Daftar Kode Rahasia HP Realme Terlengkap, Simak Disini

5. Fitur Lainnya

Saat ini keamanan pada smartphone sangatlah penting. Maka dari itu Realme C1 dibekali dengan fitur pengaman AI Facial Unlock yang mampu mendeteksi wajah secara presisi dengan 128 titik identifikasi hanya dalam waktu 0,3 detik.

fitur realme c1
fitur realme c1

Realme C1 juga dibekali dengan jaringan 4G LTE yang kini banyak disematkan pada smartphone terbaru lainnya. Ada juga jaringan HSDPA dan edge yang bisa dijadikan alternatif ketika berada ditempat yang belum terjangkau jaringan 4G LTE.

6. Baterai

Yang terakhir adalah baterainya, seri ini punya baterai Li-Ion dengan kapasitas 4230 mAh. Dengan adanya baterai jumbo ini, Realme C1 bisa digunakan sesering mungkin tanpa terhubung dengan charger.

Berdasarkan klaim dari pabrikan, baterai 4230 mAh ini bisa memainkan musik hingga 18 jam, Memutar Video hingga 15 jam, Gaming hingga 10 jam dan Browsing hingga 18 jam. Sudah sangat bagus untuk smartphone 1 jutaan.

Kelebihan

  • Layarnya lebar Dengan resolusi HD plus.
  • Membawa chipset Snapdragon yang sudah tidak diragukan lagi kualitasnya.
  • Punya kamera depan dan belakang yang layak disebut sebagai yang terbaik dikelas smartphone 1 jutaan.
  • Punya baterai berkapasitas besar dengan ketahanan yang lama.

Kekurangan

  • Tidak ada finger print.
  • Tidak ada fast charging.

Oppo Paling Mahal: Harga dan Spesifikasi Oppo Find X Lamborghini

Harga Realme C1

harga realme c1 terbaru
harga realme c1 terbaru
  • Realme C1 ROM 32 GB + RAM 2 GB = Rp 1,599 juta
  • Realme C1 ROM 32 GB + RAM 3 GB = 1,8 juta
  • Realme C1 ROM 16 GB + RAM 2 GB = Rp 1,4 juta

Catatan: Bisa terjadi perbedaan harga tiap lokasinya.

Jika dilihat dari spesifikasi realme c1 dan juga harganya, mungkinkah Realme C1 akan menjadi pilihanmu? Silahkan tulis jawabanmu di kolom komentar ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.