Games
5 Game Baru di Steam Yang Layak Kamu Mainkan
Setiap harinya ada saja game yang baru diluncurkan diplatform Steam. Namun diantara banyaknya game yang diluncurkan di Steam setiap harinya pasti ada game yang terbilang buruk dalam kualitasnya. Namun dibawah ini akan kami jelaskan beberapa game baru yang patut kamu coba.
Meeple Station
Tanggal Rilis : 18 Januari 2019
Developer : Vox Games
Link Steam : https://store.steampowered.com/app/900010/Meeple_Station/
Meeple Station adalah game membangun stasiun luar angkasa dengan grafik pixel. Stasiun luar angkasa ini dihuni oleh “Meeple” yang merupakan sebutan mirip dengan orang (people), Meeple ini akan melakukan riset, eksplorasi dan banyak hal lainnya yang dilakukan distasiun luar angkasa ini. Game ini tidak hanya sekedar membangun sebuah stasiun luar angkasa saja, namun juga kamu akan mengeksplorasi luasnya galaxy. Game ini dirilis dalam tahap Early Access dan fitur seperti Campaign Mode dan Online Cooperative Mode akan ditambahkan saat game ini memasuki versi 1.0.
YIIK: A Postmodern RPG
Tanggal Rilis : 18 Januari 2019
Developer : Ackk Studios
Link Steam : https://store.steampowered.com/app/459080/YIIK_A_Postmodern_RPG/
Game ini hair dengan gaya JRPG diera PlayStation 1, game YIIK ini bertema tahun 90-an dimana kamu akan mengikuti petualangan dari Alex, orang yang menyelidiki fenomena misterius yang menghantui kotanya. Gaya pertarungan digame ini menggunakan turn-based combat. Game ini mungkin sedikit aneh bagi yang belum pernah memainkannya namun bagi kamu yang menyukai permainan dengan gaya pertarungan turn-based combat maka kamu layak untuk mencoba game yang satu ini.
Baca Juga : Perbandingan Epic Games Store Dengan Steam
She and the Light Bearer
Tanggal Rilis : 17 Januari 2019
Developer : Mojiken Studio
Link Steam : https://store.steampowered.com/app/658590/She_and_the_Light_Bearer/
She and the Light Bearer merupakan game petualangan dengan gaya point and click yang dimana menurut dari halamannya di Steam, game ini ditata seperti cerita buku ataupun dongeng. Kamu akan bermain dengan karakter “Little Firefly” yang dimana kamu akan dibimbing ke arah The Mother. Juga terdapat misi dalam teka-teki dan tantangan. Game ini hadir dengan gambar yang berwarna indah dan animasi yang bagus.
Breach
Tanggal Rilis : 17 Januari 2019
Developer : QC Games
Link Steam : https://store.steampowered.com/app/421650/Breach/
Game ini baru saja diluncurkan dan masih dalam tahap Early Access. Breach adalah game ambisius co-op RPG dengan memfokuskan mode pertarungan mode third-person. Game ini pun menawarkan berbagai job dan kustomisasi yang tidak terbatas, sementara Breach lebih fokus ke mode onlinenya namun game ini juga mendukung solo play dan versus mission. Tim pengembang pun memprediksi bahwa game ini akan keluar dari tahap Early Access pada musim panas tahun 2019.
Baca Juga : Valve Umumkan Daftar 8 Perubahan Steam di Tahun 2019
Feudal Alloy
https://www.youtube.com/watch?v=JpuMRS8Lqv4
Tanggal Rilis : 18 Januari 2019
Developer : Attu Games
Link Steam : https://store.steampowered.com/app/699670/Feudal_Alloy/
Feudal Alloy adlah game petualangan yang cukup aneh, karena game ini kamu mengendalikan sebuah robot yang dikomandoi oleh seekor ikan. Ya jadi kamu akan bermain sebagai seekor ikan, bukan robot. Pertarungan didalam game ini cukup sederhana dan lebih memfokuskan ke observasi dan sistem stamina (seperti Angry Birds 2), kamu juga bisa kustomisasi robot atau karaktermu dan masih banyak rahasia yang tersimpan didalam game ini. Dan jika kamu menyukai game yang aneh nah! game ini layak untuk kamu mainkan.