web site hit counter
Games

Penjelasan Taktik Serangan Balik di eFootball 2023

Mau menggunakan strategi gaya bermain Counter Attack? Simak dahulu Penjelasan Taktik Serangan Balik di eFootball 2023 berikut ini.

Banyak sekali orang yang main game eFootball 2023. Hal ini terbukti dengan besarnya angka unduhan eFootball 2023 di Google Play dan juga App Store.

eFootball 2023 banyak disukai lantaran grafis nya yang keren. Kamu bisa bermain bola dengan grafis keren seperti di PC hanya dengan bermodalkan Smartphone.

eFootball 2023 tidak hanya tersedia untuk Android dan iOS saja. Game sepakbola yang sering digunakan di turnamen e sports ini juga tersedia untuk PC dan juga Game Console.

Sama seperti game DLS 2023 dan juga FIFA Mobile 2023, kamu bisa membuat klub sendiri di game sepakbola yang dikembangkan oleh Konami ini.

Ada banyak sekali pemain yang bisa kamu datangkan. Seperti yang diketahui, ada beberapa tipe kartu pemain yang ada di game eFootball 2023.

Bukan pemain saja, tapi juga ada banyak manajer yang bisa mendongkrak permainan kamu.

Maka dari itu, selain harus memiliki pemain berbakat, kamu juga harus memiliki manajer yang hebat supaya tim kamu bisa semakin kuat

Ngomongin soal permainan sepakbola, tidak hanya bermodalkan bakat pemain saja pastinya. Kecerdasan pelatih dalam meracik strategi juga sangat penting perannya untuk mendapatkan kemenangan.

Di eFootball 2023 ada beberapa pilihan strategi yang bisa kamu gunakan seperti penguasaan bola, serangan balik cepat, serangan balik, menyebar ke sisi dan juga umpan panjang.

Setiap strategi gaya permainan pasti memiliki banyak perbedaan, maka dari itu penting sekali untuk mengetahui penjelasan gaya bermainnya beserta manajer mana yang cocok terlebih dahulu.

Penjelasan Taktik Serangan Balik di eFootball 2023

Dibawah ini, SurgaTekno akan menyuguhkan penjelasan taktik Serangan Balik yang ada di game eFootball 2023. Jika kamu belum tau banyak mengenai taktik ini, kamu bisa membaca penjelasannya dibawah:

Seperti namanya, Taktik Serangan balik di eFootball 2023 adalah sebuah taktik dimana kamu akan melancarkan serangan balasan setelah serangan lawan berhasil digagalkan.

Meskipun mirip, ternyata strategi yang satu ini memiliki banyak perbedaan dibandingkan dengan strategi serangan balik cepat yang sudah dibahas oleh SurgaTekno sebelumnya.

Selain dikenal dengan sebutan serangan balik, taktik yang satu ini juga dikenal dengan sebutan counter attack.

Taktik serangan balik di sepakbola bukanlah taktik yang baru lagi. Ada cukup banyak tim sepakbola yang mengaplikasikan nya, contohnya seperti Atletico Madrid yang dilatih oleh Diego Simeone.

Ketika kamu melakukan penyerangan, para pemain mu akan bergerak melebar untuk membuka ruang di area pertahanan lawan.

Kamu bisa melakukan dribel, setelah itu kamu bisa mengirimkan umpan kepada pemain yang memiliki posisi yang menguntungkan.

Ketika kamu menyerang kamu bisa mengirimkan umpan panjang karena berdasarkan pengalaman saya, biasanya jarak antar pemain cukup jauh.

Namun Jika terlihat pemain yang jaraknya dekat, kamu bisa memberikan umpan pendek atau umpan one two.

Ketika bola berhasil direbut oleh lawan, biasanya para pemain dengan taktik ini akan berlari cepat untuk turun kebawah dan membentuk formasi bertahan.

Kamu bisa membayangi atau mungkin melakukan pressing demi merebut kembali bola yang saat ini berhasil direbut oleh pemain lawan.

Ketika bertahan pemain dengan strategi permainan ini biasanya disiplin banget untuk menjaga lini pertahanan. Tidak heran jika lawan pasti akan kebingungan untuk mendapatkan ruang.

Saya memilih untuk menggunakan strategi serangan balik ketika bermain eFootball 2023 karena dua alasan.

Yang pertama dikarenakan kuat ketika dalam posisi bertahan, yang kedua dikarenakan saya suka main dengan Winger dan striker yang cepat.


Rekomendasi Manajer Terbaik untuk Taktik Serangan Balik

Seperti yang diketahui, ada banyak banget manajer yang Bisa kamu percaya untuk menahkodai tim.

Setiap manajer memiliki kecakapan gaya bermainnya tersendiri. Maka dari itu kamu harus memilih manajer terbaik dengan kecakapan gaya bermain yang sesuai dengan strategi kamu.

Supaya taktik serangan balik bisa diaplikasi dengan baik ketika bertanding. Kamu memerlukan manajer yang handal banget untuk taktik yang satu ini.

Dibawah ini SurgaTekno sudah mengumpulkan beberapa manajer terbaik yang recommended banget untuk kamu, silahkan disimak dengan seksama.

1. Cristo Valbuena

Cristo Valbuena

Pelatih terbaik untuk gaya bermain serangan balik adalah Cristo Valbuena. Pelatih yang satu ini melatih klub Madrid Rosas RB, bisa dibilang dia adalah Diego Simeone di game eFootball 2023.

Cristo Valbuena memiliki kemampuan gaya main serangan balik dengan rating 85. Tertinggi diantara manajer-manajer lain yang mengisi artikel ini.

Cristo Valbuena juga bisa dijadikan pilihan jika kamu terkadang menerapkan taktik serangan balik cepat dan juga umpan panjang.

Berhubung taktik serangan balik cepat ini sering mengandalkan umpan panjang, seperti nya Cristo Valbuena menjadi manajer yang sempurna untuk taktik ini.

Pelatih yang bisa ditebus dengan 320.000 GP ini bisa meningkatkan poin pengalaman yang diterima oleh DF sebesar 300%.


2. Jose Mourinho

Jose Mourinho

Ngomongin Jose Mourinho, siapa sih yang tidak tau pelatih asal Portugal ini? Pelatih yang saat ini melatih AS Roma ini juga cocok banget untuk main Serangan balik.

Jose Mourinho memiliki keahlian serangan balik dengan rating 82. Sama seperti pelatih sebelumnya, dia juga bisa diandalkan untuk taktik serangan balik cepat dan juga umpan panjang.

Dengan kemampuan nya yang sedemikian, Eks manajer Real Madrid dan Inter Milan juga bisa dijadikan pilihan terbaik untuk kamu yang main counter attack.

Ditambah lagi, Jose Mourinho memiliki skill khusus yang bisa meningkatkan poin pengalaman pemain bintang 5 sebesar 100%.

Keren banget kan pelatih yang satu ini? Jika kamu tertarik untuk mendatangkannya, kamu harus menyiapkan GP sebanyak 180.000, lebih murah kan??


3. G. Ripa

G. Ripa

Mendengar namanya, pasti kamu belum tau siapa pelatih ini?? Perlu diketahui bahwa G. Ripa adalah Antonio Conte versi eFootball 2023 yang melatih klub Tottenham WB.

G. Ripa memiliki kecenderungan melatih serangan balik dengan rating 80. Lumayan besar kan?? Maka dari itu saya memasukkannya dalam artikel ini.

Pelatih yang saat ini berusia 52 tahun ini juga cocok untuk kamu yang menerapkan strategi umpan panjang, karena dia memiliki rating kecenderungan melatih taktik tersebut dengan rating 80.

Bisa dibilang, Antonio Conte sama bagusnya untuk taktik Serangan Balik dan juga menyebar ke sisi. Kamu bisa mendapatkan dua benefit hanya dengan modal sekali saja.

Bagusnya lagi, G. Ripa sanggup meningkatkan poin pengalaman pemain bintang 5 sebesar 100% selama laga.

Eks pelatih Chelsea ini bisa kamu miliki dengan menyediakan 110.000 GP. Murah tapi kualitasnya tidak murahan, dia salah satu manajer yang worth it banget untuk dimiliki.


4. G. Sotherton

G. Sotherton

Perlu diketahui bahwa G. Sotherton adalah Brendan Rodgers versi eFootball 2023. Saat ini dia melatih Leicester City atau Leicester B di game sepakbola terpopuler ini.

G. Sotherton memiliki kecenderungan melatih serangan balik dengan rating 77. Selain serangan balik, dia juga punya keahlian taktik menyebar ke sisi yang lumayan dengan rating 71.

G. Sotherton cocok banget untuk kamu yang punya banyak pemain muda. Sebab, dia mampu meningkatkan poin pengalaman pemain usia 23 kebawah sebesar 100%

Pelatih asal Irlandia Utara ini tidak jarang juga direkrut oleh para gamers eFootball 2023 karena keahliannya yang bisa meningkatkan poin pengalaman pemain muda.

G. Sotherton bisa kamu datangkan dengan menggunakan 64.000 GP. Cocok untuk kamu yang baru saja ingin berlatih menerapkan strategi serangan balik.


5. T. Antoni

T. Antoni

Manajer yang kelima ini adalah T. Antoni. Manajer yang berasal dari Italia saat ini melatih salah satu kontestan Liga Inggris yaitu Brighton and Hove Albion.

T. Antoni adalah manajer dengan kecenderungan melatih Serangan balik dengan rating 77. Tidak terlalu besar namun sangat cocok untuk kamu yang baru ingin mencoba taktik yang satu ini.

Pelatih yang berusia 43 tahun ini memiliki keahlian untuk menaikkan poin pengalaman pemain khususnya yang bintang 5 sebesar 100%.

Mau mempercayakan tim kamu kepada T. Antoni? Kamu harus menyediakan 60.000 GP untuk merekrutnya.


Akhir Kata

Selesai sudah penjelasan lengkap tentang taktik bermain serangan balik beserta manajer terbaik untuk taktik yang satu ini. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca, semoga bermanfaat.

Dimas

Seorang blogger yang hobi menulis artikel seputar teknologi, games, dan otomotif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.