web site hit counter
Games

Spesifikasi Game Sea of Solitude, Game Indie dari Jerman

Banyak pecinta game yang sudah tidak asing lagi dengan salah satu developer game EA (Electronic Arts). EA sendiri sudah terkenal dengan game-game besar seperti Need for Speed, Fifa, The Sims, Battlefield, dan game-game terkenal lainnya.

Dan kita juga tahu bahwa EA memiliki program bernama “EA Originals” dimana mereka mendorong game “indie” yang memang menurut mereka memiliki potensial untuk lebih dikenal dan dimainkan banyak orang. Game indie tersebut akan dilabeli dengan nama EA sebagai publisher sebelum dipasarkan.

Salah satu game indie yang berhasil menarik perhatian dari program ini adalah A Way Out dan Unravel. Dan ada kabar baik nih di tahun 2019 ini, EA siap untuk merilis game dengan judul Sea of Solitude yang merupakan besutan developer Jerman yaitu Jo Mei Games.

Game ini memiliki tampilan grafik yang unik. Sea of Solitude merupakan game metafora perjalanan intrinsik seorang wanita cantik yang bernama Kay. Wanita tersebut terlepas dari ramainya dunia Kay selalu merasa terisolasi dan sendirian.

game sea of solitude
game sea of solitude

Kalian ditugaskan untuk membantu Kay melihat ke permukaan yang lebih jauh dan mengarungi lautan Sea of Solitude yang menyeramkan. Dimana di lautan tersebut kegelapan dan cahaya saling berperang.

Untuk kalian gamer yang ingin merasakan sensasi dari lautan ini, alangkah baiknya persiapkan terlebih dahulu spesifikasi PC. Berikut spesifikasi Sea of Solitude yang harus kalian siapkan :

Minimum Requirements

OS: Windows 10
Processor (AMD): Phenom II X4 965 or Equivalent
Processor (Intel): i3 2120 or Equivalent
RAM: 4 GB
VGA (AMD): Radeon HD 7850 or Equivalent
VGA (NVIDIA): GeForce GTX 660 or Equivalent
DirectX: 11 Compatible video card or equivalent
Kapasitas Hard Disk: 2 GB

Recommended Requirements

  • OS: Windows 10
  • Processor (AMD): Ryzen 3 1300X or Equivalent
  • Processor (Intel): Intel i5 4690K or Equivalent
  • RAM: 16 GB
  • VGA (AMD): Radeon R9 290 or Equivalent
  • VGA (NVIDIA): GeForce GTX 960 or Equivalent
  • DirectX: 11 Compatible video card or equivalent
  • Kapasitas Hard Disk: 2 GB

Dan jika kalian ingin memainkan game ini, tenang game ini sudah rilis kok di tanggal 5 Juli 2019 kemaren lewat Origin. Gimana sudah siap mengarungi lautan Sea of Solitude belum ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.