Banyak sekali mesin pencarian situs yang dapat anda gunakan. Masing-masing tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri.
Termasuk salah satu adalah Yandex. Search engine berikut memiliki akses yang cukup luas, bahkan tidak ada batasan pengguna dalam mencari segala sumber konten dari situs luar negeri.
Sayangnya, untuk menggunakan Yandex ini cukup rumit. Selain menginstall aplikasi, anda dapat membuka Yandex di Google Chrome, namun dengan link URL khusus.
Cara tersebut yang nantinya kita gunakan sebagai metode pembahasan dibawah ini, karena anda harus tahu kalau Yandex dapat diakses tanpa VPN dan Proxy.
Bagaimana trik untuk bisa melakukannya ? Silahkan ikuti konten artikel ini secara lengkap.
Trik! Cara Membuka Yandex di Google Chrome Tanpa VPN atau Proxy Sama Sekali
Membutuhkan VPN atau pengaturan Proxy hanya untuk mesin pencarian situs, rasanya sangat merepotkan.
Kalau anda ingin menggunakan Yandex di Google Chrome, caranya sangat gampang. Hanya dengan mengetikan alamat URL khusus, maka search engine satu ini bisa kita jangkau tanpa VPN atau Proxy.
- Silahkan anda buka aplikasi Google Chrome terlebih dahulu.
- Setelah itu ketuk pada bagian kolom URL pencarian.
- Ketikkan di sana dengan alamat Yandex.eu. Anda sebetulnya juga bisa mengetikkan alamat Yandex.com, namun tidak banyak pengaturan yang bisa dilakukan.
- Setelah berhasil masuk ke dalam situs Yandex.eu, pertama anda ketuk dulu ikon Strip Tiga di pojok kanan atas.
- Lanjut pilih bagian menu Settings.
- Kemudian pada bagian menu pengaturan ini, tap Search.
- Ganti mode filter menjadi No Filter.
- Selanjutnya pilih tombol Save.
- Kembali lagi ke menu sebelumnya, disini klik pada menu Location.
- Ubah lokasi anda saat ini, menjadi lokasi Singapura.
- Selesai, sekarang anda menggunakan kolom pencarian Yandex dengan kata kunci yang diinginkan.
- Selesai.
Akhir Kata
Selesai sudah penjelasan tentang bagaimana cara membuka mesin pencarian Yandex di Google Chrome tanpa VPN atau Proxy.
Jadi anda bisa mengakses situs luar dengan bebas, dengna kecepatan internet yang tinggi karena tidak ada hambatan dari VPN. Semoga bermanfaat.