Iklan yang muncul di setiap aplikasi kita buka, rasanya cukup mengganggu apalagi sampai menghalangi konten utama yang ada di dalam.
Munculnya iklan ini dapat ditandai salah satunya yaitu berlaku di aplikasi gratis. Mereka bisa menampilkan iklan dalam bentuk apapun, entah itu notifikasi bar, popup saat membuka aplikasi, atau tersemat di beberapa sudut tampilan layar.
MiChat termasuk yang memiliki langganan iklan cukup banyak. Banyak pengguna yang sudah merasa terganggu dengna hadirnya iklan tersebut. Sehingga kita akan berikan tips cara menghilangkan iklan di MiChat tanpa ribet.
Modalnya cukup dengan satu aplikasi saja, maka semua akses iklan bakal terblokir secara menyeluruh.
Lalu seperti apa ? Kita bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama Rethink DNS. Untuk lebih selengkapnya, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini.
Cara Menghilangkan Iklan MiChat dengan Mudah
Iklan yang muncul di aplikasi MiChat sering terlihat di pojok layar atau sudut-sudut penempatan aplikasi. Sisi negatif dari keberadaan iklan ini adalah pertama aplikasi terlihat tidak eksklusif.
Kemudian banyaknya iklan akan memberatkan kinerja sistem pada perangkat. Lalu jenis iklan video tentunya cukup menguras banyak kuota.
Jika anda ingin menghilangkan iklan di MiChat, ikuti saja penjelasan dibawah ini tanpa ribet.
- Download terlebih dahulu aplikasi RethinkDNS .
- Setelah terdownload, anda pergi ke folder unduhan dan temukan file APK RethinkDNS tersebut.
- Ketuk sekali dan konfirmasi Install. Lakukan proses pemasangan sampai selesai.
- Kalau sudah selesai tinggal buka saja aplikasinya.
- Apabila muncul notifikasi izin akses maka silahkan anda konfirmasi Izinkan.
- Pada tampilan awal aplikasi, anda hanya cukup menekan tombol Mulai yang berada di tengah.
- Setelah itu aplikasi RethinkDNS akan memblokir semua akses iklan di setiap aplikasi perangkat milik anda.
- Coba anda buka kembali aplikasi MiChat, dan lihat apakah pop up iklan masih ada atau sudah hilang.
- Selesai.
Catatan : Tutorial diatas hanya diperuntukkan untuk HP Android.
Akhir Kata
Sekarang sudah tidak ada lagi gangguan iklan atau notifikasi iklan yang sering muncul secara tiba-tiba di layar HP anda masing-masing.
Terutama untuk aplikasi MiChat, kini anda berhasil menghilangkan iklan di MiChat tanpa ribet cukup dengan menginstall satu aplikasi saja. Semoga bermanfaat.