web site hit counter
Tech News

6 Situs Baca Komik Online Terbaik Wajib Dikunjungi

Memiliki hobi membaca komik memang asyik sekali. Apalagi kini ada banyak sekali komik-komik yang punya alur cerita menarik yang membuat kita semakin ingin terus baca komik.

Jika dulu kalian harus membeli komik fisik, kini ada situs baca komik online yang bisa memudahkan kalian untuk membaca komik dengan cepat dan mudah hanya dengan bermodalkan smartphone.

Kenapa baca komik online lebih asyik?

Banyaknya situs baca komik online sebanding dengan peminatnya yang membludak banget. Pasalnya situs ini bisa membantu baca komik lebih hemat dan murah ketimbang membeli komik fisik.

Hadirnya situs komik online ini juga juga bermanfaat untuk kalian yang jauh dari gerai yang menjual komik, jadi tidak susah-susah lagi untuk baca komik pastinya.

Situs komik online ada banyak sekali pastinya. Kalian tinggal mengetikkan kata kunci daftar situs komik online terbaik di search engine, nanti ada banyak sekali situs-situs yang bisa kalian kunjungi.

Tapi tak semua situs penyedia komik online tidak memuaskan pembacanya. Pasalnya ada juga situs yang bikin kurang nyaman baik karena tampilannya atau terlalu banyak iklan yang menggangu.

Daftar Situs Baca Komik Online Terbaru dan Terbaik

Khusus untuk kalian yang mencari daftar situs komik online terbaik, surga tekno punya beberapa rekomendasi. Kalian bisa simak link baca komik online tersebut dibawah ini.

1. ciayo.com

Link situs baca komik online terbaik yang wajib banget kalian kunjungi adalah ciayo.com. Situs berjudul ciayo comics ini menawarkan koleksi komik legal bukan bajakan.

Situs ini menawarkan kemudahan untuk memilih komik yang ingin dibaca. Ada list yang berisi daftar komik trending yang paling banyak dibaca pada situs yang punya tampilan mobile responsif banget ini.

tampilan situs ciayo
tampilan situs ciayo

Koleksi komik yang ada, sangat banyak. Ada kumpulan komik-komik dari berbagai genre mulai dari comedy, fantasy, action dan genre-genre komik yang tak kalah asyik untuk kalian baca.

Contohnya seperti komik berjudul soul of Neko. Salah satu komik terlaris di ciayo.com ini mencatatkan angka baca mencapai 17 juta kali dan subscribers mencapai 95 ribu, banyak sekali bukan?

Mantapnya lagi ciayo.com punya aplikasi khusus yang bisa kalian install pada smartphone, baik menggunakan OS Android maupun IOS.

2. reoncomics.com

Tak kalah mantap dari situs komik online sebelumnya, reoncomics.com juga punya koleksi komik-komik yang tak kalah banyak dari berbagai genre yang ada.

Situs ini menawarkan banyak komik yang punya alur cerita menarik. Mulai dari komik ber-genre action, comedy, drama, fantasy, misteri, romance dan masih banyak lagi lainnya.

tampilan reoncomics
tampilan reoncomics

Sebagian besar komik yang ada di reoncomics.com adalah buatan Indonesia lho. Jadi ceritanya pasti menarik dan mudah dipahami oleh pembaca sekalian.

Kualitas gambar komik yang ada sudah mantap banget. Dijamin baca komik disitus ini pasti asyik dan tidak membosankan karena gambar komiknya bagus dan alur cerita nya menarik.

Situs yang berwarna merah putih ini tidak ada iklannya lho. Jadi kalian tidak perlu khawatir lagi terganggu karena iklan-iklan yang banyak meresahkan pembaca.

3. komiku.co

Situs baca komik online yang ketiga ini juga wajib kalian kunjungi. Situs ini juga menyediakan berbagai judul komik dari berbagai genre yang juga tak kalah banyak dibandingkan dengan situs sebelumnya.

Kumpulan komik online yang ada disini didominasi oleh manga. Buat kalian pecinta komik jejepangan, pastinya situs direkomendasikan banget untuk kalian kunjungi dan disimpan dalam bookmark browser andalan.

tampilan komiku
tampilan komiku

Ada banyak manga yang ada disitus yang beralamatkan komiku.co ini. Salah satunya adalah manga legendaris yaitu one piece yang sudah sangat populer di negara kita tercinta ini.

So tunggu apalagi? Silahkan ketikkan komiku.co di address bar browser kalian, lalu selamat membaca komik khususnya manga kesayangan pada gadget kalian.

4. mangaid.id

Selanjutnya kalian bisa mengunjungi situs beralamatkan mangaid.id untuk membaca komik online. Situs ini menawarkan sensasi membaca komik dengan tampilan yang responsif banget.

Di situs ini, tersedia berbagai komik manga yang bisa kalian baca. Contohnya seperti one piece, dragon ball, hunger age dan masih banyak lagi manga asal Jepang lainnya.

tampilan situs mangaid
tampilan situs mangaid

Tidak hanya mengedepankan manga Jepang saja. Ada juga komik-komik dari negara lainnya seperti komik cina, komik Korea Selatan, komik Indonesia dan masih banyak lagi komik asal negara lainnya.

Komik-komik di situs ini mempunyai kualitas HD. Jadi kalian tidak akan kecewa dengan kualitas komik yang disajikan situs ini. Lebih lengkapnya lagi silahkan kunjungi langsung situsnya ya.

5. pecintakomik.net

Yang kelima adalah pecintakomik.net. Seperti nama situsnya, situs ini adalah wadah untuk kalian para pecinta komik yang butuh kumpulan komik-komik menarik yang recommended banget untuk dibaca.

tampilan situs pecintakomik
tampilan situs pecintakomik

Sama dengan situs baca komik online yang sebelumnya, sebaguaj besar koleksi komik yang ada disini didominasi oleh komik asal Jepang, atau yang lebih familiar dengan sebutan manga.

Koleksinya cukup update. Ada manga-manga ternama Jepang seperti one piece, one punch dan masih banyak lagi komik-komik asal Jepang yang tak kalah menarik untuk kalian baca.

Situs ini memiliki fitur list komik berdasarkan genre. Ada cukup banyak genre yang ada disini, seperti romantis, adventure, horor, war dan asih banyak lagi kategori manga lainnya.

6. kiryuu.co

Kemudian kalian bisa baca komik online di situs beralamatkan kiryuu.co. Situs ini juga direkomendasikan bagi kalian yang suka membaca komik menggunakan smartphone karena tampilannya yang mobile friendly banget.

kiryuu.co juga punya koleksi komik-komik yang mantap banget untuk dijadikan hiburan. Ada banyak genrenya seperti romantis, adventure, fantasy, martial arts dan masih banyak lagi lainnya.

Koleksi komik disitus ini juga update lho. Jadi kalian tidak akan ketinggalan episode komik terbaru yang baru saja dirilis. Seluruh komik disini berbahasa Indonesia, jadi kalian tidak akan mengalami kendala bahasa.

Di situs ini kalian bisa mencari komik yang ingin dibaca melalui fitur pencarian dan tag berdasarkan kategori komik. Mantap sekali bukan? Kuy langsung kunjungi situsnya.

Cukup sekian kumpulan situs baca komik online yang dibahas surga tekno kali ini. Jika kalian punya situs langganan yang tidak terlihat pada artikel ini, silahkan tulis di kolom komentar ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.