Mau dapat tambahan uang dari nonton video? Segera instal Snack Video melalui link ini.
Tips & Trik

Cara Membeli Diamond Mobile Legends Bang Bang

Apakah kamu pemain Mobile Legends pemula? Ketahuilah tutorial dan panduan lengkap tentang cara membeli diamond Mobile Legends yang akan dibahas tuntas dalam artikel ini.

Mobile Legends adalah game MOBA terpopuler saat ini. Kamu bisa memainkan game yang dikembangkan oleh Montoon ini di smartphone Android dan juga iOS.

Supaya sensai main games semakin seru, jangan lupa untuk membeli Hero dan juga skin premium.

Jika kamu punya banyak Hero dan skin berbayar, pemain lain akan mengganggap kamu seperti sultan yang punya banyak uang.

Sebelum membeli skin dan Hero premium, kamu harus memiliki Diamond yang mencukupi terlebih dahulu.

Seperti yang diketahui, Diamond adalah mata uang yang bisa digunakan untuk membeli item seperti Hero dan skin berbayar yang ada dalam Mobile Legends.

Diamond tidak bisa didapatkan secara gratis, Kamu harus merogoh kocek supaya bisa mendapatkan nya.

Harga Diamond bervariasi tergantung dari jumlah diamondnya, kamu bisa mendapatkan nya dengan harga mulai dari Rp.3000,- rupiah saja.

Tidaklah sulit untuk membeli Diamond Mobile Legends. Karena, terdapat banyak pilihan metode pembayaran yang bisa digunakan untuk membayar tagihannya.

Dari sekian banyak metode pembayaran yang ada, para pemain Mobile Legends lebih suka melakukan pembayaran melalui pulsa, Indomaret dan juga Alfamart.

Hadirnya ketiga metode pembayaran yang sudah disebutkan tadi banyak dijadikan Pilihan terbaik karena caranya yang mudah dan proses nya yang sangat cepat.

Cara Membeli Diamond Mobile Legends

Para Newbie pasti belum tau bagaimana cara melakukan pembelian Diamond Mobile Legends. Jika kamu juga nggak tau caranya, silahkan simak dua tutorial berikut ini.

1. Bayar Via Pulsa

Pertama-tama, saya akan menjelaskan seperti apa langkah-langkah yang harus dilakukan jika ingin membeli Mobile Legends dengan metode pembayaran pulsa.

Tapi sebelum memulai tutorial nya, harap pastikan bahwa kamu sudah menyiapkan sejumlah pulsa yang mencukupi.

  1. Pertama-tama bukalah game Mobile Legends yang terinstall di smartphone kamu.
  2. Jangan lupa untuk memastikan bahwa kamu sudah login ke akun Mobile Legends ya.
  3. Setelah beranda game MLBB terlihat, langsung saja tap icon “Plus” disebelah Diamond.Langkah pertama - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  4. Lalu silahkan pilih salah satu paket Diamond sesuai dengan keinginan.Langkah kedua - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  5. Kemudian, kamu akan disuguhkan dengan beberapa metode pembayaran, silahkan pilih “3” atau nama opsel yang kamu gunakan.Langkah ketiga - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  6. Harap pastikan kamu memiliki pulsa yang mencukupi, jika sudah langsung saja tap “Beli”.Langkah keempat - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  7. Masukkan password akun google kamu terlebih dahulu, lalu tap “Verifikasi”.Langkah terakhir - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  8. Pembayaran berhasil, kamu akan mendapatkan SMS dan email notifikasi pembelian.
  9. Selesai.
Selain Tri, terdapat beberapa operator seluler lain yang beroperasi di Indonesia seperti Indosat dan Telkomsel juga mendukung pembelian Diamond Mobile Legends.

2. Bayar di Indomaret / Alfamart

Tahukah kamu? Membeli Diamond MLBB juga bisa dilakukan dengan metode pembayaran melalui kasir Indomaret.

Jika Alfamart lebih dekat dari rumah kamu, kamu juga bisa melakukan pembelian Diamond Mobile Legends di Alfamart.

Cara membeli diamond lewat kasir Alfamart dan Indomaret itu mirip banget. Adapun langkah-langkahnya silahkan ikuti tutorial di bawah ini:

  1. Bukalah game Mobile Legends, lalu login-lah dengan akun MLBB kamu.
  2. Jika beranda MLBB terlihat, langsung saja sentuh icon “Plus” disebelah Diamond.Langkah pertama - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  3. Setelah itu, kamu bisa memilih jumlah Diamond yang ingin dibeli.Langkah kedua - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  4. Lalu kamu akan dialihkan ke laman pembayaran, silahkan pilih metode pembayaran “Indomaret” atau “Alfamart”.Langkah ketiga - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  5. Jika sudah, langsung tap “Dapatkan Kode Pembayaran”.Langkah Terakhir - Cara Membeli Diamond Mobile Legends
  6. Kode Pembayaran akan terlihat, silahkan catat atau Screenshot.
  7. Kunjungi toko Indomaret atau Alfamart terdekat. dekati kasir lalu beritahukan bahwa kamu ingin membeli Diamond Mobile Legends.
  8. Lalu tunjukanlah kode pembelian Diamond Mobile Legends.
  9. Kasir akan menyebutkan berapa nominal uang yang perlu dibayar.\
  10. Silahkan lakukan pembayaran.
  11. Selesai.
Perlu diketahui, kamu yang melakukan pembelian Diamond di Alfamart dan Indomaret akan dikenakan biaya tambahan berupa pajak sebesar 10%.

Akhir Kata

Itu dia tutorial cara beli diamond Mobile Legends Bang Bang yang dibahas kali ini. Gampang sekali kan caranya?

Setelah mengikuti panduan artikel ini dengan seksama, pasti kamu bisa melakukannya dengan sempurna. Cukup sekian dulu untuk artikel kali ini, Semoga bermanfaat.

Dimas

Seorang blogger yang hobi menulis artikel seputar teknologi, games, dan otomotif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button