web site hit counter
Tips & Trik

Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone

Pengen HP Realme memiliki tampilan sama dengan iPhone ? Beginilah cara mengubah tampilan HP Realme menjadi iPhone dengan mudah.

Banyak yang bilang kalau tampilan interface perangkat iPhone lebih terlihat elegan dan simpel dibanding dengan android.

Kelebihan tersebut juga bisa dirasakan untuk akses menu cepat, dan perintah tombol terpusat. Sedangkan tampilan android terkadang membosankan, menu pada layar cenderung terlalu banyak dan tombol navigasi menu ataupun perintah terkesan kurang ringkas.

Bagi pengguna ponsel android, kalau kamu ingin menu tampilan seperti iPhone kami punya solusinya cara mengubah interface HP Realme seakan menjadi seperti iOS.

Tidak perlu modal banyak untuk mendapatkan feel seperti iPhone, kamu hanya perlu instal aplikasi launcher khusus dan aktifkan sebagai home UI (User Interface) pada ponsel masing-masing.

Untuk langkah-langkahnya sudah kami jelaskan detail dibawah ini, silahkan ikuti tutorialnya sampai akhir.

Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone

Untuk mengganti tampilan HP Realme menjadi iPhone, caranya sangat mudah. Saat ini sudah banyak aplikasi launcher yang menawarkan tampilan serta fitur menyerupai interface iOS.

Kita tinggal pilih mana yang menurut kita paling mirip dan sesuai fungsi aslinya. Dan satu dari beberapa aplikasi tersebut, kamu bisa download launcher bernama Phone 15 Launcher OS 17.

Download dan instal aplikasi tersebut di Playstore secara gratis, silahkan sesuaikan custom tampilan HP Realme masing-masing seperti menyerupai iPhone.

  1. Silahkan masuk ke menu dalam layanan Playstore.
  2. Ketikkan di pencarian dengan kata kunci Phone 16 Launcher OS 17.1 Install Aplikasi Phone - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  3. Lalu buka hasil pencarian aplikasi dan Instal aplikasi tersebut.
  4. Kalau sudah buka saja aplikasinya.
  5. Pada awal tampilan aplikasi akan memunculkan briefing informasi tentang kebijakan pengguna, jadi centang saja I Agree with Term… dan jangan lupa centang juga Use Phone 14 Launcher Wallpaper.2 I agree Service - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  6. Selanjutnya klik perintah Get Started.3 Get Started - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  7. Jika muncul notifikasi izin akses aplikasi, ketuk saja Izinkan.5 Pilih Izinkan - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  8. Pencet Agree untuk lanjut.4 Ketuk Agree - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  9. Sampai pada bagian Swipe to Select theme, geser saja sesuai preferensi kesukaanmu.
  10. Pilih dan tap Get Started.7 Pilih Get Started - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  11. Pencet saja Buat.
  12. Dan pada bagian menu Aplikasi Layar Utama, pilih Phone 14 Launcher tersebut.8 Centang Phone 14 Launcher - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone
  13. Berhasil, sekarang HP Realme-mu sudah terlihat seperti iPhone.9 Aplikasi Terinstall - Cara Mengubah Tampilan HP Realme Menjadi iPhone

Akhir Kata

Sangat praktis bukan, kini mengubah interface iPhone tidak perlu membeli perangkatnya. Cukup instal launcher seperti diatas, kamu sudah bisa mengganti tampilan HP Realme menjadi iPhone. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Seseorang anak muda lulusan dari Ilmu Komunikasi yang menyukai seputar IT dan dunia otomotif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.