Mau dapat tambahan uang dari nonton video? Segera instal Snack Video melalui link ini.
Tips & Trik

Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian itu gampang banget. Belum tau caranya? Artikel SurgaTekno yang satu ini bisa dijadikan panduan.

Menggunakan dompet digital bukan lah hal yang baru lagi bagi masyarakat Indonesia. Dompet digital bisa dijadikan pilihan bagi kamu yang pengen melakukan transaksi dengan smartphone.

Ada banyak sekali penyedia layanan dompet digital yang bisa membantu kamu. Dari sekian banyak layanan digital wallet yang ada, Dana adalah salah satu yang terpopuler.

Dana adalah layanan digital wallet yang didirikan pada tahun 2018 lalu ini menyediakan banyak sekali layanan, fitur dan promo-promo menarik bagi para pengguna nya.

Kamu yang menggunakan Dana bisa menyimpan uang dengan aman di aplikasi ini. Kamu juga bisa melakukan penarikan kapanpun kamu butuhkan.

Dana sudah menyediakan cukup banyak metode penarikan uang. Selain bisa dilakukan dengan nomor rekening, kamu juga bisa melakukan tarik tunai di Alfamart dan juga Pegadaian.

Menarik Saldo di Pegadaian bisa dijadikan solusi terbaik jika kamu tidak punya rekening bank. Pegadaian juga bisa ditemukan dengan mudah.

Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

Kali ini SurgaTekno akan menjelaskan bagaimana cara untuk melakukan penarikan saldo Dana di Pegadaian. Kamu yang belum pernah melakukannya wajib sekali untuk menyimak beberapa langkah berikut ini:

  1. Silahkan buka aplikasi dana di smartphone kamu.
  2. Setelah terbuka, kamu harus memilih “Kirim” yang ditandai dengan anak panah merah.
  3. Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

  4. Sentuhlah “Tarik Tunai” yang berada disebelah kanan.
  5. Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

  6. Muncul beberapa pilihan metode tarik tunai, silahkan pilih “Pegadaian”.
  7. Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

  8. Silahkan lanjut dengan memilih “Tarik Tunai”.
  9. Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

  10. Kunjungi Pegadaian terdekat dari lokasi kamu saat ini.
  11. Silahkan katakan bahwa kamu ingin melakukan pabrikan saldo dana.
  12. Sentuh “Tampilkan Kode Token” lalu beritahu nomor Token tersebut pada petugas.
  13. Cara Tarik Saldo Dana Di Pegadaian

  14. Petugas akan memberikan sejumlah uang dengan nominal yang kamu inginkan.
  15. Selesai.

Penting untuk Diketahui

Sebelum melakukan penarikan saldo Dana, kamu harus memperhatikan beberapa hal yang akan dijelaskan berikut ini:

  1. Penarikan saldo minimal 50 ribu dan maksimal 250 ribu.
  2. Setiap penarikan dikenai biaya sebesar 3 ribu.
  3. Token penarikan hanya berlaku selama 5 menit.

Akhir Kata

Seperti itulah kiranya tatacara tarik saldo Dana melalui Pegadaian. Ternyata sangat mudah kan caranya? Silahkan bagikan artikel ini jika dirasa bermanfaat, terimakasih sudah membaca.

Dimas

Seorang blogger yang hobi menulis artikel seputar teknologi, games, dan otomotif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button