Teleparty adalah aplikasi khusus yang memungkinkan kamu untuk nonton film bareng dengan teman secara online.
Pada awalnya, aplikasi Teleparty hanya tersedia untuk Windows saja. Tapi seiring dengan banyaknya pengguna Smartphone, akhirnya tersedia juga aplikasi Teleparty untuk Android.
Teleparty untuk Android ini masih dalam pengembangan. Tidaklah heran jika jarang sekali orang yang mengetahui keberadaan aplikasi yang dikembangkan oleh Teleparty Inc ini.
Berbicara tentang tontonan yang bisa ditonton melalui aplikasi Teleparty, ada banyak sekali pastinya.
Dengan menggunakan aplikasi Teleparty ini, Kamu bisa Nonton film, web series, drama dan juga anime yang disediakan oleh Netflix.
Bukan hanya Netflix saja, tapi kamu juga bisa menonton berbagai konten menarik yang disediakan oleh HBO, Disney+, Amazon dan juga hulu.
Teleparty Android tidak hanya bisa digunakan dengan smartphone saja. Tapi kamu juga bisa menggunakan aplikasi ini dengan smart TV.
Saat nobar film secara online, kamu bisa mengirimkan chat dengan teman. Kamu bisa menambahkan banyak teman sekaligus supaya suasana nonton jadi ramai dan seru banget.
Sudah nggak sabar lagi untuk nobar dengan pacar atau teman? Langsung saja download aplikasi Teleparty, ukurannya hanya 11 MB saja kok.