web site hit counter
Games

Cara Ganti Akun eFootball 2024 Tanpa Hapus Data

Punya banyak akun eFootball 2024? Mau berganti ke akun lain? Ikuti Cara Ganti Akun eFootball 2024 tanpa hapus data yang akan dijelaskan dengan lengkap di artikel ini.

eFootball 2024 adalah salah satu game sepakbola terpopuler saat ini. Game bola yang satu ini akan menantang seberapa jago kita untuk bermain sekaligus membangun tim sepakbola sendiri.

Dalam membangun tim sepakbola yang kuat, kita harus mendatangkan pemain dan pelatih yang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya.

Seperti yang diketahui, kita harus menautkan akun di game eFootball 2024 agar data game kita tidak hilang.

Tidak jarang juga dari kita yang memiliki beberapa akun eFootball 2024. Memiliki banyak akun eFootball biasanya dilakukan oleh para penghobi game sepakbola yang dikembangkan oleh Konami ini.

Seperti yang diketahui, kita tidak bisa menggunakan 2 akun di satu game eFootball 2024 secara bersamaan, oleh karena itu kita perlu berganti akun terlebih dahulu.

Berganti akun eFootball 2024 bisa dilakukan dengan mudah. Kamu tidak perlu logout dengan cara menghapus data yang juga akan menghilangkan data komentator.

Cara Ganti Akun eFootball 2024 Tanpa Hapus Data

Kali ini SurgaTekno akan membahas sebuah tutorial bagaimana cara berganti akun eFootball 2024 tanpa perlu menghapus data, silakan untuk menyimak tutorial lengkapnya dibawah ini:

  1. Buka dahulu game eFootball 2024 di smartphone kamu.
  2. Setelah itu, silahkan ketuk icon “Tiga Baris” yang berada di pojok kanan bawah.Cara Ganti Akun eFootball 2024
  3. Muncul beberapa menu seperti ini, kemudian ketuk “Transfer Data”.Cara Ganti Akun eFootball 2024
  4. Jika kamu ingin login menggunakan Google, Pilihlah “Data Transfer ditautkan ke Akun Google Play” lalu pilih salah satu akun Google yang sebelumnya sudah ditautkan.Cara Ganti Akun eFootball 2024
  5. Jika kamu ingin login dengan akun Konami, pilihlah “Data Transfer ditautkan ke Akun Konami ID”.
  6. Lalu, Kamu akan dialihkan ke browser dan membuka halaman ini, silakan lanjutkan dengan mengklik “User who registered their email address with another Konami ID”.Cara Ganti Akun eFootball 2024
  7. Silakan login dengan email dan password akun Konami ID.Cara Ganti Akun eFootball 2024
  8. Selesai.

Akhir Kata

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, cara diatas bisa dilakukan tanpa perlu hapus data. Jadi komentator di game eFootball 2024 kamu tidak akan hilang, terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.

Dimas

Seorang blogger yang hobi menulis artikel seputar teknologi, games, dan otomotif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.