web site hit counter
Tips & Trik

Cara Bikin Presentasi PowerPoint yang Menarik Audiens

Bikin PowerPoint harus bisa menarik dan membuat audiens untuk fokus. Beginilah tips cara membuat presentasi PowerPoint yang baik dan benar.

Kini metode penyampain materi bisa langsung menggunakan bantuan aplikasi bernama PowerPoint.

Perangkat lunak satu ini, sering digunakan oleh banyak orang, seperti pengajar, client, moderator, dalam menunjukkan hasil data kepada para audiens.

Agar materi PowerPoint yang kamu buat tersampaikan baik kepada para pendengar, pastikan presenter harus mengemas rangkuman data, maupun susunan pada PPT agar terlihat lebih menarik.

Bukan cuma menarik saja, akan tetapi ulasan data yang dilampirkan pun juga harus diperhatikan. Sehingga tidak asal rangkuman materi kamu taruh dalam slide apa adanya tanpa dibuat ulasan singkat.

Dibawah ini telah kami jelaskan soal tips membuat PowerPoint dan cara presentasi agar menarik audiens, serta materi yang disampaikan mudah dimengerti.

Sebetulnya masih banyak yang harus diperhatikan juga selain poin diatas, selengkapnya mari simak penjelasan berikut sampai akhir.

Fungsi PowerPoint

Microsoft telah membuat aplikasi khusus yaitu Office Family yang berisi software untuk olah dokumen, tabel angka, grafik, hingga slide presentasi.

Untuk yang berhubungan dengan presentasi, Microsoft Office mengklasifikasinya ke dalam aplikasi bernama PowerPoint.

Didalam sini kamu bakal menemukan berbagai macam tools, yang mendukung pengguna dalam menyusun materi untuk penyampaian seminar, presentasi, webinar, dan masih banyak lainnya.

Oleh karena itu PowerPoint ini memiliki navigasi berupa slide per slide, dimana setiap kolom slide tersebut bisa diisi dengan sesi materi bahan masing-masing.

Manfaat Presentasi Menggunakan PowerPoint

Sebelum masuk ke dalam tips membuat PowerPoint dan cara presentasi agar menarik perhatian audiens, ada beberapa hal yang harus ketahui tentang manfaat penggunaan PowerPoint sebagai alat presentasi.

Pertama soal kepraktisan, sekarang aplikasi PowerPoint sudah tersedia dalam berbagai macam versi, seperti gadget smartphone, tablet, komputer, dan tentunya laptop.

File dari PowerPoint ini berbentuk PPTx, keuntungannya adalah kita bisa membuka format tersebut di device seperti kami sebutkan diatas. Terdengar sangat praktis, simpel, dan mudah dioperasikan.

Lanjut yang kedua, tampilan aplikasi yang cenderung simpel ini sangat mudah dimengerti banyak orang, ketika mereka merangkum sebuah materi presentasi disana.

Apalagi sistem navigasinya berupa slide per slide, jadi cukup ganti pada bagian tertentu untuk mengubah, memasukkan, atau mengedit isi materi.

Lalu yang ketiga, fitur dari PowerPoint ini sangat berlimpah, terutama dalam menunjang kebutuhan desain tampilan slide, maupun efek pendukung ketika mode slide show.

Sehingga pengguna bisa mengkreasikan interface bahan-bahan penyampaian pada slide semenarik mungkin, termasuk seperti menambahkan efek, animasi, dan lain sebagainya.

Tips Membuat Powerpoint Dan Cara Presentasi Agar Menarik Audiens

Dalam membuat suatu file presentasi, harus tersusun sebuah konsep yang matang agar penyampaian mudah diterima serta menarik perhatian audiens.

Semua ini kita pertimbangkan, supaya materi penyampaian dapat tersalurkan secara efektif dan tidak ada miss pengertian karena mereka kurang interest dengan bahan presentasimu.

Bisa dari pemilihan tema konsep tampilan slide, kemudian penggunaan gambar, desain animasi, penyampaian materi padat jelas, dan lain sebagainya.

Sehingga sebelum membuat sebuah penyampaian yang matang, ada baiknya kamu perhatikan tips membuat PowerPoint dan cara presentasi agar menarik Audiens.

Langsung saja kita bagian dari mulai bagian per bagian penting.

1. Tentukan Desain untuk Tampilan Presentasi

1 Desain Presentasi - Tips Membuat Powerpoint Dan Cara Presentasi Agar Menarik Audiens

Hal mendasar saat sebelum membuat presentasi yang paling pertama adalah konsep desain. Tentukan seperti apa tema yang ingin digunakan, misalnya kamu ingin menyampaikan materi tentang makanan, sehingga carilah riset warna atau tema yang sehubungan dengan makanan, seperti merah, orange, atau sebagianya.

Atau gunakan karakter warna dari identitas perusahaanmu, misalnya bergerak di bidang agrobisnis, maka dapat mewarnai semua unsur elemen pada materi serba hijau atau kuning.

Selanjutnya pilih satu atau dua font yang digunakan selama rangkuman slide di presentasi. Misalnya kamu menulis teks heading dengan font pertama yaitu Arial, kemudian penjelasan paragraf di bawahnya menggunakan font Calibri.

Terapkan di semua slide agar terlihat konsisten dan tidak berantakan. Jadi kalau orang mengamatinya tampilan pada slide show presentasi mu jauh lebih rapi.

2. Susun Kerangka Materi dengan Baik

Selain menentukan desain, selanjutnya adalah kerangka dalam presentasi. Presenter harus menentukan apa saja susunan kerangka yang ada di dalam materi.

Misalnya pada slide pertama kamu bisa berikan salam pembuka, kemudian slide kedua perkenalan, lanjut slide ketiga daftar isi, kemudian berikut pendahuluan, dan diteruskan dengan isi serta penutup.

Ini bisa kamu sesuaikan dengan bekal bahan yang ingin disampaikan ke audiens, apabila ada yang perlu ditambahkan atau dikurangi silahkan saja asal kerangkanya jelas dan urut.

Tujuannya adalah, supaya audiens bisa mendengarkan isi secara runut dari alur awal sampai akhir. Sehingga mereka bisa dengan mudah menyimpulkan penjelasanmu.

3. Gunakan Teks Rangkuman, Hindari Paragraf Berlebihan

2 Rangkuman Teks - Tips Membuat Powerpoint Dan Cara Presentasi Agar Menarik Audiens

Pada dasarnya PowerPoint ini adalah alat untuk penyampaian presentasi bukan media literasi. Sehingga apa yang harus kamu buat disana harus singkat, padat dan jelas.

Usahakan rangkum materi yang penting-penting saja, buat susunan poin mana saja yang menjadi prioritas untuk ditampilkan, dan disampaikan kepada banyak orang.

Sedangkan penjelasan detail dari poin-poin rangkuman slide adalah tugas tanggung jawab presenter. Sebelum presentasi, mereka harus memahami terlebih dahulu semua materi yang ada di dalam file, tentunya biar mudah menerangkan ke audiens.

Jadi jangan gunakan banyak paragraf pada slide, silahkan rangkum semua dan apabila penonton ikut membaca, mereka bisa langsung mengerti pesan yang ingin disampaikan.

4. Sertakan Elemen Pendukung Visual Presentasi

3 Grafik PPT - Tips Membuat Powerpoint Dan Cara Presentasi Agar Menarik Audiens

Gunakan visual elemen tambahan sebagai fokus audiens menyimak isi materimu. Elemen tersebut bisa berupa foto, ikon, gambar, video, diagram, data, simbol, shape, teks, dan lain sebagainya.

Terutama diagram, biasanya elemen berikut sering digunakan dalam menerjemahkan tingkatan data per periode tertentu. Selain lebih mudah memvisualkan grafik peningkatan penurunan, mereka akan lebih tertarik membaca gambar dibanding dengan teks biasa.

Akan tetapi jangan terlalu berlebihan juga dalam penggunaan elemen visual presentasi, yang ada fokus audiens akan terpecah dan disisi lain bakal mengganggu juga interface desain PPT.

5. Masukan Slide Interaktif

Tips membuat PowerPoint menarik yang kelima ini yang mungkin banyak orang lewatkan. Karena ternyata menyertakan satu atau dua slide di awal dan di tengah presentasi dapat mencairkan suasana, serta menciptakan kondisi interaktif kepada penonton.

Kamu bisa membuat slide berisi tentang kata-kata lucu, pertanyaan untuk audiens, video menarik, atau apapun itu agar tidak terkesan kaku.

Biasanya ini efektif diberikan pada awal slide, seperti menarik perhatian saat pembukaan, kemudian di tengah materi sebagai ice breaking, dan sebelum kesimpulan untuk peregangan pikiran supaya pendengar tidak mengantuk, bosan, atau tertidur.

6. Gunakan Judul yang Menarik serta Kreatif

Jangan lewatkan juga pengguna judul materi presentasi di awal slide semenarik mungkin. Pakai judul yang mencakup semua materi presentasi, gunanya untuk memberikan pemahaman sekilas para peserta sebelum masuk ke dalam isi.

7. Jangan Terlalu Banyak Slide

Bukan hanya teks paragraf materi saja yang dipersingkat, tetapi penggunaan slide juga harus minimalis dan sepraktis mungkin.

Terlalu banyak slide akan bikin bosan audiens, sehingga resikonya adalah mereka bakal tidak interest karena penyampaiannya terlalu banyak serta bertele-tele.

Jadi susulah slide seefektif mungkin, pastikan semua materimu masuk namun tanpa terlalu banyak jumlahnya.

8. Presenter Atraktif dan Interaktif

4 Presenter - Tips Membuat Powerpoint Dan Cara Presentasi Agar Menarik Audiens

Tidak hanya isi maupun desain presentasimu saja yang dilihat oleh audiens, tetapi nilai atraktif dan interaktif presenter akan jadi satu poin menarik yang bakal dilirik oleh pendengar.

Contohnya sering melempar pertanyaan ke pendengar, kemudian sering memasukkan jokes-jokes sebagai pencair suasana, lalu memiliki karakter asik dan tidak terlihat flat akan mudah dilirik orang-orang.

9. Penampilan Menarik dan Sopan

Aturan pertama sebagai presenter saat menyampaikan materi di depan banyak orang adalah penampilannya yang sopan. Orang lebih mudah menilai dari baju, sikap, dan cara berbicaranya, jadi pastikan kamu menggunakan kostum yang sesuai dengan tempatnya dan usahakan sopan.

Apabila audiens sudah lebih awal menilai buruk, maka selanjutnya presentasi tidak akan berjalan efektif.

10. Suara Presenter Harus Tegas dan Lantang

Presenter bertugas menjelaskan detail-detail point pada materi presentasi. Sehingga cara penyampaiannya pun harus diperhatikan, seperti tegas, tidak berbelit-belit, lantang, biar materi tersampaikan dengan tepat.


Akhir Kata

Jadi seperti itulah tips membuat PowerPoint dan cara presentasi agar menarik audiens. Memang banyak persiapan matang sebelum perform di depan banyak orang, karena kita bertanggung jawab atas materi, penyampaian, yang terwakilkan agar sampai ke semua pengunjung. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Seseorang anak muda lulusan dari Ilmu Komunikasi yang menyukai seputar IT dan dunia otomotif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.