web site hit counter
Tips & Trik

Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer (Akurat 100%)

Penasaran dengan informasi spesifikasi dari komputer maupun laptop yang kamu miliki? Tenang saja tidak perlu bingung.

Karena pada dasarnya, sistem operasi PC telah memberikan fasilitas untuk pengguna mengecek tentang segala bentuk keterangan terkait software maupun internal hardware device.

Dengan melihat spesifikasi laptop dan komputer berikut, bisa dibutuhkan ketika kamu ingin menginstall sebuah aplikasi, apakah system requirement perangkat sudah memenuhi atau belum.

Kemudian informasi spesifikasi juga dapat digunakan ketika kita ingin menjual laptop atau komputer, lewat menyertakan di bagian keterangan deskripsi produk.

Setidaknya ada 4 langkah dan cara melihat spesifikasi laptop dan komputer yang bisa kamu terapkan. Silahkan untuk keterangan lebih lanjut, cek artikel di bawah sampai akhir.

Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer (Akurat 100%)

Proses pengecekan spesifikasi perangkat dibawah ini dijamin akurat, karena menggunakan sistem program bawaan sistem operasi, serta aplikasi khusus untuk melihat detail lebih lengkap.

Langsung saja dimulai dari menampilkan jendela About PC dengan klik kanan pada This PC dan klik Properties

Cara 1 : Menu Properties This PC

Cara yang pertama tinggal kamu akses saja Windows Explorer, dan buka jendela Properties untuk menampilkan informasi terkait sistem dan hardware.

  1. Silahkan buka jendela Windows Explorer.
  2. Setelah jendela ini terbuka, kamu bisa klik kanan menu This PC.1 Klik Kanan This PC - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  3. Lalu klik pada bagian Properties.2 Ketuk Tombol Properties - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  4. Maka secara otomatis akan muncul jendela About dengan informasi spec dari perangkat laptop atau komputermu.3 Informasi Sepsifikasi - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer

Cara 2 : Gunakan Akses Dxdiag

Fitur Dxdiag dapat digunakan untuk melihat informasi spesifikasi komputer dan laptop kita secara akurat. Tidak hanya tentang CPU saja, tetapi ada tab opsi lain seperti VGA, dan sebagainya.

  1. Langkah yang pertama kamu bisa gunakan tombol Start, silahkan klik tombol tersebut.
  2. Gunakan kolom pencarian yang ada di akses Start ini, dan ketikkan dxdiag.4 Gunakan Dxdiag - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  3. Pada hasil pencarian dibawah, silahkan klik program dxdiag yang tampil.5 Informasi Sepsifikasi - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  4. Maka nanti bakal keluar informasi tentang PC masing-masing.
  5. Atau kamu juga bisa menggunakan perintah pencarian lewat Windows + R.
  6. Saat muncul jendela Run kecil di bagian pojok kiri bawah, ketikkan saja pada kolom dengan dxdiag.exe. Setelah itu Enter.6 Gunakan Windows R - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  7. Nanti bakal keluar informasi tentang spesifikasi komputernya.

Cara 3 : Melihat Spesifikasi VGA

Kartu VGA atau Visual Graphics Adapter sangat diperlukan untuk kebutuhan rendering grafis. Entah itu main game, nonton film, edit video, dan lain-lain.

Untuk mengukur seberapa besar potensi komputer atau laptop yang kamu miliki, silahkan cek juga informasi VGA masing-masing.

  1. Gunakan tombol shortcut Windows + R untuk membuka jendela Run.
  2. Lalu ketikkan pada kolom tersebut, dengan dxdiag.exe. Kemudian pencet Enter.6 Gunakan Windows R - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  3. Saat jendela DirectX atau tampilan spesifikasi muncul, klik saja tombol menu tab di sisi Display.7 Ketuk Tab Display - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  4. Maka disini kamu bisa melihat ukuran VGA di baris Approx Total Memory.8 Lihat Info VGA - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  5. Metode yang kedua kamu juga bisa menggunakan menu Settings Windows, silahkan tap Start dan klik Settings.9 Klik Tombol Settings - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  6. Selanjutnya klik pada bagian System.10 Masuk ke Menu System - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  7. Cari dan tap menu Advanced Display Settings.
  8. Didalam menu ini kalian bisa klik pada tab Display.11 Advanced Display Settings - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  9. Langkah berikutnya klik tombol Display Adapter Properties For Display.12 Display Adapter Properties - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer
  10. Disini kamu bisa lihat kapasitas VGA pada bari Total Available Graphic Memory.13 Lihat Rincian VGA - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer

Cara 4 : Install CPU-Z

CPU-Z adalah aplikasi yang sangat populer digunakan untuk melihat informasi spec perangkat. Bahkan aplikasi ini juga tersedia untuk smartphone, gratis, serta mudah digunakan.

Lalu bagaimana cara memakai CPUZ di PC?

  1. Download terlebih dahulu aplikasi CPUZ melalui klik link ini.
  2. Install saja aplikasinya dan ikuti saja beberapa langkah-langkah pemasangan aplikasi.
  3. Kalau sudah terpasang, silahkan buka CPUZ tersebut.
  4. Disini akan tersedia informasi spesifikasi lengkap, kalau kamu ingin tahu soal CPU, Kartu Grafis, Memori, SSD, Hardisk, dan lain sebagainya.14 Gunakan Aplikasi CPUZ - Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan Komputer

Akhir Kata

Total ada 4 cara melihat spesifikasi laptop dan komputer akurat serta aman. Tersedia metode manual dengan memanfaatkan sistem opreasi komputer / laptop itu sendiri, atau memakai bantuan dengan menginstall aplikasi pihak ketiga. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Seseorang anak muda lulusan dari Ilmu Komunikasi yang menyukai seputar IT dan dunia otomotif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.