web site hit counter
Tech News

Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024 [S&K Berlaku]

PT Inka alias singkatan dari Industri Kereta Api, merupakan perusahaan yang bergerak di bidang produksi sarana perkeretaapian.

Di tahun 2024 ini, Inka bersama dengan menteri BUMN sepakat mengadakan program “Mudik Asik”, yaitu suatu kegiatan mudik gratis yang memberikan fasilitas penuh kepada masyarakat, dengan membekalinya moda transportasi gratis ketika pulang kampung nanti.

Pemberitahuan tentang cara daftar mudik gratis Inka 2024 ini sudah mereka publish melalui akun resmi media sosial Instagram @pt_inka.

Dalam unggahannya tersebut, segenap perwakilan perusahaan mengajak masyarakat semua untuk segera mendaftarkan diri dalam program pulang kampung gratis ini, karena jumlah kuotanya terbatas.

Nantinya para pemudik akan disediakan dua moda transportasi yaitu bus dan kereta…sesuai dengan lokasi keberangkatan yang sudah ditentukan, dan titik tujuan pilihan penumpang.

Selengkapnya akan kami rangkumkan seperti apa syarat serta ketentuan mudik gratis dari PT Inka ini, dan seperti apa mekanisme pendaftarannya agar kita tidak salah saat proses registrasi.

Syarat dan Ketentuan

1 Mudik Gratis Inka - Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024

Tahun ini PT Inka sangat totalitas menyediakan armada transportasi untuk fasilitas mudik gratis 2024. Karena seperti yang sudah kami disebutkan diatas, bahwa akan ada dua kendaraan umum yaitu bus dan kereta api.

Mengacu kepada mudik Inka 2023 kemarin, syarat dan ketentuan dari pendaftar mudik gratis ini sangatlah mudah. Yaitu peserta harus menyediakan dokumen berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan satunya lagi adalah Kartu Keluarga (KK).

Dokumen ini kalian akan sertakan ketika proses pendaftaran atau juga bisa ketika tahap verifikasi data calon mudik gratis.

Untuk tanggal pendaftarannya sudah bisa kamu lakukan sekarang, mereka resmi membuka akses registrasi calon pemudik ini mulai tanggal 15 Maret sampai 29 Maret 2024.

Segera laksanakan proses pendaftaran diri, karena PT Inka mengatakan kalau jumlah kuotanya terbatas.

Sedangkan mekanisme cara daftar mudik gratis Inka 2024 bisa kamu simak dibawah ini. selengkapnya mari cek penjelasan di bawah beserta rute perjalanan yang disediakan.

Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024

4 Cara Daftar - Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024

Dengan diadakannya program “Mudik Asik” atau mudik gratis bersama dengan BUMN ini, berharap dapat menciptakan suasana pulang kampung yang kondusif, aman, serta nyaman.

Kita bisa sadari kalau memakai kendaraan pribadi ketika pulang kampung cukup beresiko, apalagi rute yang harus kamu tempuh jaraknya sangat panjang. 

Kalau tidak diimbangi dengan kondisi fisik yang kuat, serta kendaraan sehat, akan jauh lebih mengkhawatirkan.

Disini kami ingin merekomendasikan kalian semua mudik bersama dengan PT Inka. Ada dua moda transportasi yang digunakan, pertama yaitu bus dan kedua adalah kereta api.

Pendaftaran mudik gratis sudah dimulai tanggal 15 Maret dan akan berakhir tanggal 29 Maret 2024. Untuk registrasi link kami sertakan dibawah ini, maka dari itu simak cara daftar mudik gratis Inka dibawah ini.

  1. Link pendaftaran mudik gratis bus klik link disini. https://bit.ly/businkamudik
  2. Link pendaftaran mudik gratis kereta api klik link disini. https://bit.ly/keretainkamudik
  3. Pilih salah satu link, dan lengkapi data diri masing-masing.
  4. Apabila kuota masih tersedia, dan kelengkapan data diterima, maka pihak Inka akan mengirimkan pesan Whatsapp konfirmasi dan verifikasi.
  5. Peserta mudik akan dimasukkan grup untuk kemudahan broadcast informasi.
  6. Penukaran tiket pada saat hari –H sdi tempat keberangkatan.
  7. Tiket ini berlaku untuk keberangkatan, tidak kepulangan.

Rute Perjalanan Mudik Gratis Inka 2024

Karena alat transportasi yang digunakan ada dua yaitu kereta api dan bus, maka masing-masing rute akan berbeda. Berikut kami akan bagi antara rute kereta api dengan bus.

Rute Kereta Api

2 Rute Mudik Kreta - Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024

Titik kumpul stasiun Madiun, dan tanggal keberangkatannya 4 April 2024 pukul 21.00 WIB. Rute yang ditempuh Madiun – Banyuwangi meliputi :

  • Madiun
  • Surabaya Gubeng
  • Sidoarjo
  • Bangil
  • Pasuruan
  • Probolinggo
  • Kiakah
  • Tanggul
  • Rambipuji
  • Jember
  • Kalisat
  • Kalibaru
  • Kalisetail
  • Temuguruh
  • Rogojampi
  • Banyuwangi Kota
  • Ketapang
Informasi mudik Inka dengan moda transportasi kereta, hubungi 0852-3693-6649 (Hendra).

Rute Bus

3 Rute Mudik Bus - Cara Daftar Mudik Gratis Inka 2024

Titik kumpul keberangkatan bus berlokasi di DAMRI Jagir Sidoresmo, Wonokromo. Rencana akan diberangkatkan pada tanggal 4 April 2024 pukul 8.00 WIB. Rute yang ditempuh meliputi

Surabaya – Madiun – Ponorogo.

Informasi mudik Inka dengan moda transportasi bus silahkan hubungi 0821-2258-8808 (Sugiarto).

Akhir Kata

Seperti itulah rangkuman cara daftar mudik gratis yang bisa kita sampaikan diatas. Segera lakukan registrasi agar tidak kehabisan kuota. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Seseorang anak muda lulusan dari Ilmu Komunikasi yang menyukai seputar IT dan dunia otomotif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.