web site hit counter
Gadget

Mengenal Fungsi dari Update Software Android

Ada banyak sekali fitur yang ada pada HP Android. Tidak hanya fitur terkait komunikasi dan entertainment saja, masih ada juga fitur yang berkaitan dengan software.

Bagi sebagian orang, fitur berkaitan tentang software mungkin tidak dianggap sebagai hal yang penting. Padahal fitur ini penting banget karena berkaitan dengan kinerja smartphone, contohnya seperti fitur Update Software Android.

Penjelasan Tentang Fitur Update Software Android

Fitur Update Software adalah salah satu fitur bermanfaat yang pasti ada pada semua smartphone Android. Selain ada pada smartphone Android, fitur ini juga bisa kalian temukan pada PC.

Seperti namanya, fitur ini dirancang khusus untuk memberikan informasi bahwa ada software versi baru yang kompatibel untuk HP Android.

Bukan hanya sekedar memberikan informasi saja, fitur ini juga akan membantu para pengguna Android untuk memperbarui sistem operasi beserta aplikasi bawaan yang terinstal ke versi terbaru.

Bingung mau ekstrak file ZIP di Android? Ikuti tutorial cara ekstrak file ZIP di Android.

Fungsi Update Software Android

Memperbarui software memang penting banget, karena biasanya ada perubahan dan perbaikan yang bisa semakin mengoptimalkan kinerja smartphone.

Selain itu masih ada lagi beberapa fungsi lain yang harus kalian ketahui, simak penjelasannya dibawah ini.

1. Memperbaiki Kekurangan dari Software Lama

Tidak menutup kemungkinan software yang sekarang kalian gunakan memiliki kekurangan. Karena itulah, biasanya developer akan memberikan Update Software.

Dengan melakukan update software, kekurangan yang ada sebelumnya akan diperbaiki. Jadi, saat ada notifikasi Update Software, jangan pelit untuk menghabiskan kuota internet supaya tidak ada bugs lagi pada HP kalian.

2. Meningkatkan Sistem Keamanan

Selain adanya bugs, adanya celah dalam sistem keamanan smartphone android juga menjadi alasan mengapa pengembang tidak berhenti untuk memberikan Update Software.

Apalagi, saat ini ada banyak sekali virus dan malware yang bisa mengancam data dalam smartphone. Tentu kalian tidak mau data smartphone terancam bukan? Oleh karena itu lakukanlah update jika tersedia.

3. Menstabilkan Performa Android

Apakah smartphone kalian lemot saat digunakan? Silahkan cek apakah ada Update Software. Jika ada, jangan ragu untuk melakukan update karena Dalam software Android versi terbaru biasanya ada changelog terkait dengan performa Android.

Setelah melakukan update, performa smartphone kalian akan lancar jaya tanpa kendala yang menjengkelkan dan bikin emosi. Smartphone pasti akan tidak terbebani saat bermain game atau menjalankan beberapa aplikasi sekaligus.

Aplikasi Android sering berhenti sendiri ketika digunakan? Begini panduan untuk mengatasi Sayangnya, aplikasi telah berhenti di Android.

4. Penyegaran User Interface

Jika ukuran file Update Software besar, berarti akan ada perubahan besar-besaran. Tak hanya perubahan pada perbaikan bugs, performa atau peningkatan keamanan, biasanya akan dibarengi dengan penyegaran pada user interfacenya.

Jika hal ini terjadi, rasa bosan kalian saat mengoperasikan smartphone pasti akan sirna seketika. Karena akan ada icon menu baru, tata letak baru, font baru dan tema baru yang memberikan hawa baru.

5. Kompatibel dengan Lebih Banyak Aplikasi dan Game

Menjengkelkan sekali memang saat melihat keterangan aplikasi tidak kompatibel padahal sistem operasi yang digunakan versi baru dengan spesifikasi dapur pacu yang memadai.

Bisa jadi ini disebabkan oleh adanya error pada software smartphone. Supaya bisa kompatibel, teman-teman harus melakukan Update Software dengan versi yang baru.

6. Mendapatkan Tambahan Fitur

Pada software versi baru, tidak jarang juga ada fitur-fitur baru yang ditambahkan. Hadirnya fitur baru tentu akan membuat menggunakan smartphone jadi makin asyik.

Contohnya seperti Flyme OS 8, selain mengusung perbaikan. Sistem operasi baru HP Meizu ini juga dibekali dengan fitur night mode, accelerator dan juga tool khusus untuk melakukan rooting Android.


Kerugian Update Software Android

Membawa banyak sekali fungsi dan kelebihan bukan berarti tidak ada kerugian jika kalian melakukan Update Software Android. Apa saja kira-kira? Simak kelanjutan berikut ini.

1. Menguras Banyak Kuota

Seperti yang diketahui proses Update Software dilakukan secara on the air atau disingkat OTA. Sebelum melakukan update, kalian harus mendownload filenya terlebih dahulu.

Ukuran file Update Software Android sangatlah besar. Bisa-bisa kalian menghasilkan bergiga-giga paket data internet untuk mendownloadnya.

2. Memenuhi Penyimpanan Smartphone

Besarnya jumlah file Update Software Android tidak hanya sekedar menguras habis kuota internet. Tapi file khusus ini juga bisa membuat penyimpanan smartphone jadi sesak.

Mungkin 2 kerugian saat melakukan Update Software Android yang menyebabkan banyak pengguna Android untuk menghilangkan pembaruan Android.

Jika tombol Power smartphone kamu tidak bisa digunakan, maka kamu bisa mematikan smartphone tanpa tombol Power.

Akhir Kata

Itu dia beberapa fungsi Update Software Android yang menjadi bahasan artikel kali ini. Semoga bisa bermanfaat dan menambah edukasi kalian, terimakasih banyak sudah membaca.

Dimas

Seorang blogger yang hobi menulis artikel seputar teknologi, games, dan otomotif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.