Google Play Hadirkan Fitur Baru Yang Perlihatkan Sisa Penyimpanan Internal Ponsel-mu

Saat pengguna Android membuka Google Play Store dan melihat daftar aplikasi yang sudah dia install, terdapat indikator baru yang memperlihatkan tersisa berapa kapasitas penyimpanan ponsel mu.
Fitur ini awalnya diketahui oleh salah seorang user Reddit lewat Droid-Life yang dimana fitur ini menggunakan persentase untuk memperlihatkan berapa sisa internal storage dari ponsel yang kamu miliki.
Baca Juga : WhatsApp Android Hadirkan Fitur Fingerprint
Untuk melihat fitur baru dari Google Play Store ini caranya gampang, tinggal menekan tombol yang terdapat dibagian kiri search bar lalu masuk ke bagian “My apps & games” dan geser tab ke bagian “Installed” dan kamu akan langsung bisa menemukan fitur baru ini di bagian paling atas.
Tapi bukan itu saja fiturnya, jika kapasitas penyimpanan mu sudah hampir habis dan kamu ingin menghapus beberapa aplikasi atau games ya tinggal menekan status bar penyimpanan tersebut lalu kamu akan memasuki “Free up Space” dan tinggal pilih aplikasi atau game mana yang ingin kamu hapus.
Baca Juga : Bocoran Fitur Baru di WhatsApp iOS
Dibagian “Free up Space” atau bagian menghapus aplikasi ini terdapat beberapa hal menarik seperti Aplikasi & Game akan diurut berdasarkan kapan terakhir kamu gunakan / pakai. Artinya jika ada aplikasi atau game yang sudah lama kamu tidak gunakan akan berada dibagian terbawah. Ini akan mempermudah kamu untuk menghapus aplikasi dan game manakah yang tidak kamu perlukan.