web site hit counter
Movie

Drama Korea untuk Mengisi Weekend Kamu

Sejalan dengan meningkatnya kepopuleran musik kpop di dunia hiburan, sepertinya juga berdampak pada popularitas drama korea. Di Indonesia sendiri drakor yakni singkatan dari drama korea memiliki cukup banyak penggemar. Apalagi genre drakor yang sangat bervariasi mulai dari genre romance sampai action ada.

Biasanya beberapa penikmat drakor mengisi waktu luang atau liburan mereka dengan menonton drama korea. Memang sih, alur drama korea yang seru hingga kadang membuat para penikmatnya seakan terbawa oleh alur cerita drama yang unik dan seru.

Bagi kamu yang gak tahu mau kemana saat weekend atau liburan, coba deh nonton salah satu rekomendasi drama korea ini.

1. Age of Youth

Drama korea yang dirilis pada 22 Juli 2016 oleh stasiun TV JTBC ini memiliki 12 episode. Age of Youth bercerita mengenai 5 orang mahasiswi yang tinggal bersama di sebuah kos-kosan. Kita akan disuguhkan jalan cerita yang ringan seputar masalah-masalah yang biasanya dihadapi oleh anak-anak muda di awal usia 20an

Age of Youth
Age of Youth

Mulai dari masalah finansial yang dihadapi oleh Jin Myung yang mau tidak mau mengharuskannya untuk mengambil beberapa pekerjaan paruh waktu sembari berkuliah, hingga Eun Jae yang memiliki sifat yang pemalu, sehingga membuatnya kadang kesulitan untuk mengutarakan perasaannya pada orang lain. Juga Ye Eun yang mengalami kekerasan dari pacarnya.

Selain masalah-masalah tersebut, juga banyak komedi yang ditawarkan. Setelah menonton drama ini, kita bisa mengambil pelajaran mengenai persahabatan di antara kelima gadis tersebut. Drama ini bahkan dibuatkan sekuelnya pada 2017 lalu dengan 14 episode loh.

2. Because This is My First Life

This is my first life tayang pertama kali di tvn pada 9 Oktober 2017. Drama ini bercerita mengenai Nam Se Hee (Lee Min Ki) seorang pria lajang berusia 30 tahun yang memilih untuk tidak akan menikah. Dia tinggal di sebuah apartemen dimana dia masih berusaha untuk melunasi cicilannya.

Dia hanya tingga sendiri bersama kucingnya. Suatu hari dia ditawarkan oleh temannya sekaligus bos di tempatnya bekerja untuk menyewakan sebuah kamar kosong di apartemennya. Di sinilah awal ceritanya dimulai, dimana Nam Se Hee bertemu dengan Yoon Ji Ho (Jung So Min) yang memiliki masalah keuangan dan terusir dari rumahnya sendiri sehingga dia menyewa kamar yang disewakan oleh Nam Se Hee karena saran dari sahabatnya.

Because This is My First Life
Because This is My First Life

Suatu malam saat mereka sedang menonton pertandingan bola bersama Nam Se Hee tiba-tiba mengajaknya menikah. Namun pernikahan mereka hanya sebatas pernikahan kontrak. Hubungan mereka tidaklah lebih dari hubungan antara pemilik rumah dan penyewa. Namun seiring berjalannya waktu mereka saling jatuh cinta.

Walaupun bertema romance, namun drama ini cukup ringan sehingga cocok untuk mengisi weekend kamu. Apalagi ada selipan komedi dan konflik yang menjadi bumbu-bumbu penikmat drama ini.

3. School 2013

Drama yang tayang di KBS pada 2013 lalu ini, bercerita mengenai sebuah sekolah yang berperingkat rendah berdasarkan nilai rata-rata siswanya yakni SMA Seungri di Seoul. Penonton drama ini seakan kembali diingatkan tentang masa-masa sekolah dulu.

Drama ini mengangkat cerita mengenai masalah-masalah yang sering terjadi saat sekolah, mulai dari kenakalan anak remaja seperti merokok dan berkelahi, para siswa yang stress akibat nilai mata pelajaran mereka yang tidak kunjung meningkat justru menurun, orang tua yang terlalu mengontrol anaknya, hingga pencurian soal ujian oleh siswa

drama korea school 2013
drama korea school 2013

Selain masalah para siswa, di drama ini juga memperlihatkan persoalan seputar sekolah yang dialami oleh para gurunya. Diceritakan juga mengenai persahabatan antara para siswanya yang dikemas begitu menyentuh. Walaupun tanpa bumbu romance, drama ini bisa membuat kamu betah berlama-lama untuk rebahan sambil menonton loh.

Baca Juga: 5 Drama Korea Tentang Guru yang Sanggup Bikin Baper Penontonnya

4. Reply 1988

Drama ini sesuai dengan judulnya yaitu Reply 1988 yang tayang di tvn tahun 2016 ini bercerita mengenai kehidupan 5 keluarga yang tinggal pada sebuah kompleks di tahun 1988. Seperti pendahulunya Reply 1997 dan Reply 1994, dalam drama ini sedikit banyak memperlihatkan bagaimana orang-orang pada tahun tersebut hidup. Hal-hal seputar kehidupan sehari-hari di Korea pada waktu itu dikemas menarik.

Reply 1998
Reply 1998

Reply 1988 merupakan drama korea persahabatan, dimana kita akan disuguhkan persahabatan yang terjalin diantara lima orang remaja yakni Deok Seon, Taek, Jung Hwan, Sun Woo, dan Dong Ryong sejak kecil. Selain persahabatan kelimanya, juga ada kisah cinta segitiga antara Deok Seon, Jung Hwan, dan Taek yang dijamin bakal membuat kamu yang menontonnya baper. Selain itu kisah cinta antara Sun Woo dengan Bora kakaknya Deok Seon tidak kalah menariknya.

Sisi komedi dari drama ini tidak kalah seru loh dari romansanya. Kamu bisa tertawa terbahak-bahak akibat kekonyolan dari para karakternya, seperti Taek yang tidak tahu apa-apa selain bermain baduk dan banyak lagi lainnya.

5. Wise Prison Life/Prison Playbook

Pada tahun 2017, tvn menayangkan drama berjudul Wise Prison Life yang mungkin jika dilihat dari judulnya drama ini terkesan gelap karena mengangkat kisah kehidupan di dalam penjara, namun sebenarnya drama ini banyak sekali komedinya yang bisa membuat kamu tertawa terpingkal-pingkal

Wise Prison Life atau Prison Playbook
Wise Prison Life atau Prison Playbook

Ceritanya berawal ketika Je Hyeok diperankan oleh Park Hae Soo seorang pemain baseball profesional yang menghajar seseorang yang telah memperkosa adiknya hingga orang tersebut tewas. Kemudian Je Hyeok pun dipenjara selama satu tahun untuk mempertanggung-jawabkan perbuatannya itu.

Walaupun begitu pamornya sebagai seorang pemain baseball tidak hilang, justru dia seakan menjadi seorang bintang di dalam penjara. Drama ini juga memperlihatkan hubungan antara para napi dengan napi lainnya dan hubungan para sipir dan para napi. Kalau kamu cari drama komedi, saya merekomendasikan drama ini untuk bisa ditonton saat senggang.

Baca Juga: 5 Daftar Drama Korea Tentang Polisi yang Wajib Ditonton

6. Extraordinary You

Drama ini menarik banyak antusias penikmat drama korea sejak awal ditayangkan oleh stasiun tv MBC pada oktober tahun ini. Dan Oh (Kim Hye Yoon) seorang siswi dari sebuah sekolah elit yang berasal dari keluarga kaya namun memiliki penyakit jantung.

Suatu hari Dan On menyadari kalau kehidupannya tidaklah nyata yang mana tidak lebih sekadar sebuah cerita komik. Awalnya Dan Oh berpikir dia adalah peran utama dalam komik ini, namun saat dia menemukan sebuah komik yang menceritakan tentang dia dan teman-temannya, dia sadar kalau dia bukanlah pemeran utama wanita dalam komik ini.

Drama Korea Extraordinary You
Drama Korea Extraordinary You

Dia kemudian bertemu seorang cowok misterius yang awalnya tidak memiliki nama lalu Dan Oh pun memberinya nama yaitu Haroo (Rowoon). Ternyata Haroo bisa membantunya untuk membuatnya merubah alur cerita komik tersebut. Dengan bantuan Haroo, Dan Oh pun berusaha untuk mengubah nasibnya yang hanya seorang karakter pendukung menjadi karakter utama.

7. The Tale of Nokdu

The Tale of Nokdu ini bercerita mengenai Jeon Nok Du (Jang Dong Yoon) merupakan seorang pria yang pintar dan ahli pedang handal, dia hidup bersama Ayah dan Kakaknya. Suatu hari karena Ayah dan Kakaknya telah diserang oleh sekelompok pembunuh, Nok Du pun mengikuti salah satu dari pelaku tersebut hingga membawanya ke sebuah perkampungan janda yang hanya boleh ditinggali wanita.

The Tale of Nokdu
The Tale of Nokdu

Nok Du memutuskan untuk menyamar sebagai janda yang melarikan diri dari mertuanya. Di sana dia bertemu dengan Dong Dong Ju (Kim So Hyun) yang merupakan calon gisaeng. Suatu hari, demi menyelamatkan Dong Ju, Nok Du memutuskan untuk mengangkat gadis itu menjadi anaknya.

The Tale of Nokdu sendiri baru selesai pada 25 November lalu. Antusias yang diterima drama KBS ini cukup tinggi. Apalagi kecantikan Jang Dong Yoon yang membuat beberapa wanita iri. Drama ini bisa kamu masukan ke dalam list akhir pekanmu.

Baca Juga: 5 Drama Korea Tentang Dokter Terbaik yang Wajib Ditonton

8. Her Private Life

Drama Her Private Life ini merupakan drama komedi romantis yang bercerita mengenai Sung Deok Mi (Park Min Young) yang bekerja sebagai kurator di sebuah galeri seni di korea.

Dia merahasiakan mengenai dirinya sebagai seorang fans fanatik dari salah satu member boygroup yang sedang naik daun, bahkan dia salah satu master fansite yang terkenal di kalangan para penggemar.

Her Private Life
Her Private Life

Tentu saja dia mengelola fansite tersebut menggunakan nama samaran agar rahasianya tidak bocor. Suatu hari Ryan (Kim Jae wook) mulai bekerja sebagai direktur baru tempat kerja Deok Mi. Ryan dulu adalah seorang pelukis terkenal, namun karena satu dan lain hal dia berhenti melukis.

Dia tidak memiliki ketertarikan pada orang lain. Kemudian, suatu hari tanpa sengaja dia mengetahui rahasia Deok Mi dan mulai tertarik pada Deok Mi.

Selain menonjolkan drama komedinya, drama ini juga menceritakan bagaimana seorang fans dari seorang idola menjalani hidupnya. Tidak hanya sisi buruk fans yang diperlihatkan di drama ini, namun ada juga hal lain mengenai fans yang diceritakan.

Seperti bagaimana tulusnya perasaan seorang fan kepada idolanya walaupun orang yang mereka idolakan sama sekali tidak mengetahui keberadaan mereka di dunia ini. Kalau kamu seorang fan seperti Deok Mi, coba deh nonton drama yang satu ini.

Itulah beberapa rekomendasi drama yang bisa kamu nikmati di akhir pekan atau saat senggang. Kalau kamu punya saran drama lainnya selain di atas, silahkan tulis di kolom komentar ya.

Mahardika Dewi

Pernah berkuliah di jurusan Pendidikan Bahasa Inggris. A Bookworm, and also addicted to movie, anime, and drama series.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Alasan untuk Mematikan Adblock

Untuk dapat mengakses konten kami, silahkan terlebih dahulu mematikan plugin Adblock. Karena di beberapa fitur tidak dapat digunakan ketika anda menggunakan Adblock.